Update Covid 19 Indonesia. Angka Sembuh Hari Ini 5.810, Jawa Tengah Terbanyak

- 15 Oktober 2020, 16:22 WIB
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Freepik

PORTAL JOGJA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kembali merilis angka kasus baru terkonfirmasi positif COVID-19 di Indonesia. Data per Kamis 15 Oktober 2020 pukul 12.00 WIB menunjukkan, jumlah kasus baru hari ini  sebanyak 4.411 kasus. Yang luar biasa, angka sembuh hari ini melampaui angka kasus baru yaitu 5.810 kasus.

Data yang dirilis melalui akun twitter Badan Nasional Penanggulangan Bencana @BNPB_Indonesia menunjukkan, total jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-10 mencapai 349.106 kasus dan total angka sembuh 273.661 kasus.

Sementara jumlah pasien yang meninggal hari ini sebanyak 112 orang, sehingga total jumlah pasien yang meninggal sejumlah 12.268 jiwa.

Baca Juga: Manfaat JPS Jaring Pengaman Sosial Kemenaker, Segera Daftar dan Jangan Lupa KTP

Penambahan kasus baru terbanyak hari ini masih di provinsi DKI Jakarta dengan 1.071 kasus. Sementara Jawa Barat sebanyak 590 kasus baru, Provinsi Jawa Tengah 472 kasus, Provinsi Sumatera Barat bertambah 363 kasus dan Provinsi Jawa Timur bertambah 267  kasus baru.

Jumlah pasien sembuh terbanyak hari ini bukan provinsi DKI Jakarta, melainkan Provinsi Jawa Tengah. Hari ini angka sembuh di Jawa Tengah mencapai 2.223. Sementara di Provinsi DKI Jakarta angka sembuh hari ini 1.050 orang.

Sedang Provinsi Jawa Timur tercatat sebanyak 312 pasien sembuh,  Provinsi Jawa Barat 304 pasien sembuh  dan Provinsi Banten mencatatkan 250 orang sembuh.  

Baca Juga: Tiga Bank Syariah Merger, Ini Empat Poin Isi Kesepakatan yang Disepakati

Jumlah spesimen yang diperiksa per hari ini sebanyak 42.208 sampel. Dengan penambahan ini, jumlah spesimen yang telah diperiksa di Indonesia total mencapai 3.935.112 spesimen.***

 

Editor: Siti Baruni


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah