Tapak Suci Minta Semua Anggota Kawal Surat Edaran PP Muhammadiyah

- 20 Juni 2020, 11:50 WIB
Afnan Hadikusumo bersama keluarga besar Tapak Suci Putera Muhammadiyah.
Afnan Hadikusumo bersama keluarga besar Tapak Suci Putera Muhammadiyah. /(dok. pribadi)

PORTAL JOGJA - Pimpinan Pusat Tapak Suci Putera Muhammadiyah mengeluarkan maklumat terkait Rancangan Undang Undang Haluan Ideologi Pancasila (HIP).

Maklumat yang ditandatangani Ketua Umum Drs Afnan Hadikusumo terdiri tiga pernyataan sikap.

Pertama, agar seluruh anggota Tapak Suci Muhammadiyah ikut mengawal Surat Edaran PP Muhammadiyah Nomor 09/PER/I.0/2020 tentang RUUP HIP.

Baca Juga: Inilah Pekerjaan Langka yang Membuat Pria Ini Dekat dengan Tuhan

"Bahwa RUU tersebut tidak urgen. Tidak perlu dibahas," tandas Afnan Hadikusumo.

Kedua, mendukung pemerintah menghentikan pembahasan RUU HIP.

Ketiga, Tapak Suci Putera Muhammadiyah mengingatkan DPR RI bahwa pembahasan haluan negara dalam bentuk apapun dilakukan lembaga tertinggi negara, Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR). (*)

 

Editor: Azam Sauki Adham


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x