Bandingkan FPI dengan Ormas Muhammadiyah dan NU, Komika Pandji Diserbu Netizen

- 21 Januari 2021, 13:17 WIB
Komika Pandji Pragiwaksono
Komika Pandji Pragiwaksono /Tangkapan layar Instagram / @pandji.pragiwaksono/

PORTAL JOGJA - Komika Pandji Pragiwaksono mendadak ramai menjadi perbincangan di media sosial Twitter hari ini Kamis, 21 Januari 2021.

Asal muasal trending ini ternyata berasal dari kanal YouTube milik Pandji Pragiwaksono yang tayang pada 4 Januari 2021 lalu.

Dengan Judul FPI Dibubarin Percuma? Pandji yang juga seorang presenter ini turut menghadirkan dua komika lainnya yakni Afif Xavi dan Fikri Kuning.

Baca Juga: Istri Pertama Nurdin Ruditia Masih Shock Kehilangan Suami, Ternyata Bukan Mimpi

Netizen meradang akibat Pandji dianggap merendahkan dua organisasi masyarakat besar di Indonesia yaitu NU dan Muhammadiyah serta menganggap FPI lebih baik.

Pada tayangan yang berlangsung hampir satu jam ini sebagian topiknya membahas tentang bagaimana perspektif FPI di media massa yang ditolak mentah-mentah oleh dua narasumber tersebut.

Fikri Kuning yang mengaku sempat menjadi anggota FPI menyanggah ikut dalam kegiatan sweeping yang dilakukan FPI ”Kita cuma disuruh gantian jaga rumah Habib, tapi bukan yang di Petamburan,”ujarnya.

Baca Juga: DPR RI Siang Ini Gelar Paripurna Ambil Keputusan Terkait Calon Kapolri

Sedangkan Afif Xavi yang bertempat tinggal di Petamburan dan memiliki ibu yang merupakan simpatisan FPI, menolak untuk turut menjadi simpatisan FPI. “Gue bukan simpatisan FPI, lo framing terus dari tadi,” ujarnya menyanggah tuduhan Pandji.

Hal yang kemudian dipersoalkan netizen berada di sekitar 10 menit terakhir, yaitu pada menit ke 49.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: YouTube Sobat Dosen Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x