BREAKING NEWS: Kotak Hitam atau Black Box Sriwijaya Air SJ 182 Ditemukan Penyelam TNI AL

- 12 Januari 2021, 18:08 WIB
Black Box Sriwijaya Air Ditemukan
Black Box Sriwijaya Air Ditemukan /ANTARA/

PORTAL JOGJA - Kotak hitam atau black box Sriwijaya Air SJ 182 telah ditemukan oleh tim SAR gabungan pada Selasa 12 Januari 2021 sekitar pukul 16.00 WIB.

Tim penyelam TNI Angkatan Laut telah berhasil menemukan kotak hitam atau black box pesawat Sriwijaya Air SJ 182 di sekitar Pulau Laki-Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

Setelah ditemuka kotak hitam atau black box itu selanjutnya akan dikirim ke JICT 2 Tanjung Priok, Jakarta Utara, untuk ditindaklanjuti.

Baca Juga: Hasil Investigasi Tragedi Sriwijaya Air SJ 182, KNKT : Pesawat Tidak Meledak Sebelum Membentur Air

Baca Juga: Ada Penumpang Palsu di Sriwijaya Air SJ-182, Polri dan Angkasa Pura Selidiki Data KTP

Di JICT 2, kotak hitam akan diserahkan ke tim Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk penyelidikan.

Black Box atau kota hitam pesawat Sriwijaya Air SJ 182 itu belum diketahui bagian CVR (Cockpit Voice Recorder) atau FDR (Flight Data Recorder) .

Saat ini black box tersebut langsung dibawa menuju Pelabuhan Jakarta International Container Terminal (JICT 2).

Seperti dikutip dari Antara, Selasa 12 Januari 2021, kotak hitam pesawat Sriwijaya Air SJ 182 ditemukan di sekitar Pulau Laki-Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, pukul 16.20 WIB.

Baca Juga: Sempat Turun, Hari Kedua PPKM Tambah 10.047 Kasus Baru. Kasus Meninggal di Jawa Tengah Makin Tinggi

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah