Siapa yang Bakal Jadi Pengganti Menteri KKP dan Mensos, Iki Kata Pengamat: Sandiaga, Risma?

- 17 Desember 2020, 22:57 WIB
Sandiaga Uno.*
Sandiaga Uno.* /tangkapan layar Instagram/Cirebon Raya

PORTAL JOGJA - Pasca ditetapkannya Edhy Prabowo menjadi tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan dipegang oleh Syahrul Yasin Limpo.

Presiden Joko Widodo akan segera mengangkat untuk dua jabatan menteri yang keduanya tersangkut perkara korupsi dan suap oleh KPK. Selain Edhy Prabowo yang jadi tersangka ada lagi, Menteri Sosial (mensos) Juliari Batubara.

Baik Presiden Jokowi maupun Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat ini juga sudah menerima banyak masukan dari berbagai pihak untuk menjadi penggantinya.

Baca Juga: BPOM Masih Uji Vaksin Covid-19, Pemerintah Pastikan Vaksin yang Digunakan Terbaik Bagi Masyarakat

Baca Juga: Ini Kata BPOM Tentang Keamanan dan Efektivitas Vaksin Covid-19

Sejumlah relawan juga sudah memberikan usulan banyak nama untuk pengganti menteri KKP dan Mensos. Ada banyak nama yang muncul diantaranya Susi Purjiastuti, Sandiaga Uno, TGB Muhammad Zainul Majdi, Tri Rismaharini, Yusril Ihza Mahendra dan lain-lain.

Direktur Eksekutif Indo Barometer Muhammad Qodari mengatakan beberapa nama yang berpotensi menduduki jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan, termasuk Sandiaga Uno, untuk menggantikan Edhy Prabowo yang terjerat dugaan kasus korupsi.

Qodari menjelaskan ada dua kebutuhan yang harus dipenuhi menteri yang duduk di kabinet, yakni pertama kompetensi atau profesionalisme. Selanjutnya kedua adalah akomodasi politik.

Baca Juga: Gara-Gara Hak Warisan, Jenazah Maradona Bakal Diawetkan

Baca Juga: Akun Instagram Gisella Anastasia Tuai Cibiran Netizen, 19 Detik Mengguncang Negara Tapi Adem Ayem Aj

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x