Cara Mudah Menanam Tomat dengan Pot Terbalik dan Keunggulannya

- 7 Januari 2022, 07:11 WIB
dengan cara akarnya diletakkan di atas dan tanamannya di bawah.
dengan cara akarnya diletakkan di atas dan tanamannya di bawah. /kabartani.com

PORTAL JOGJA - Budidaya tanaman toman biasanya dilakukan di kebun, sawah, pot dan polybag. Namun, bagaimana kalau melakukannya dengan cara akarnya diletakkan di atas dan tanamannya di bawah.

Metode menanam tomat dengan pot terbalik memang belum populer, tetapi cara seperti ini diluar negeri di sebut istilah Upside Down Methods sudah banyak dikembangkan dalam budidaya tanaman tomat.

Metode menanam tomat dengan pot terbalik terbilang unik dan bisa sebagai penghias rumah. Hal ini perlu mengetahui juga bagaimana cara menanam tomat dengan pot terbalik, yang bisa menjadi inspirasi sebagian orang untuk melakukan budidaya tomat dimasa depan. Dilansir portaljogja.com dari laman bijibersemi.com berikut ini cara menanam tomat di pot terbalik.

Baca Juga: Tebak Mana yang benar! Tomat Termasuk Buah Atau Sayuran, Berikut Penjelasannya

Langkah yang pertama persiapkan perlengkapan yang akan digunakan mulai bibit tomat setinggi 20 centimeter. Kemudian pot terbuat plastik memiliki bagian atas yang mengecil, atau bisa bekas botol air mineral ukuran besar atau bekas cat yang tidak terpakai atau lainnya

Selanjutnya bersihkan terlebih dahulu dengan air baru kemudian lubangi bagian botol sedemikian rupa agar bisa diberi tali gantungan. Langkah lain yang perlu mendapat perhatian mengisi pot dengan campuran tanah dan pupuk kandang.

Sesudah itu masukkan bibit tomat pada ujung botol kemudian campuran tanah serta pupuk kandang dalam botol. Pastikan botol terisi penuh agar tidak tumpah saat dibalik nanti.

Pastikan pula tanah dan bibit tomat yang ditanam dalam botol dilakukan secara benar kemudian gantung pada tempat terpapar isr matahari. Langkah berikutnya siram dengan air setiap pagi dan sore hari, dan bila tidak ingin air cepat menguap bisa tambahkan wadah dalam pot tersebut.

Baca Juga: Mengenal Dekat Candi Boyolangu di Boyolangu, Tulungagung Jawa Timur

Keunggulan MenanamTanaman Tomat dalam Pot Posisi Terbalik

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah