Atta Halilintar Buka Suara Terkait Acara Pernikahannya: Nikah Juga Disalah-salahin

- 6 April 2021, 06:27 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah didampingi Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo setelah akad nikah, Sabtu, 3 April 2021.
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah didampingi Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo setelah akad nikah, Sabtu, 3 April 2021. /Instagram.com/@attahalilintar

PORTAL JOGJA - Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang digelar pada hari Sabtu tanggal 3 April 2021 lalu menjadi perbincangan hangat di kalangan masyarakat.

Pernikahan yang digelar saat masih dalam suasana pandemi Covid-19 ini banyak mendapat sorotan negatif, meski pihak panitia mengklaim telah menjalankan protokol kesehatan secara ketat saat acara berlngsung.

Selain itu acara yang dihadiri oleh sejumlah tokoh penting diantaranya Presiden Joko Widodo, dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, yang juga bertindak sebagai saksi ini menuai sorotan publik.

Pasalnya kehadiran Jokowi di acara pernikahan Atta Aurel tersebut kemudian diunggah ke akun media sosial resmi Sekretariat Negara.

Baca Juga: 5 Pengobatan Rumahan Ini Ampuh Untuk Memutihkan Ketiak Anda yang Gelap

Baca Juga: Jangan Sampai Terlambat ini 5 Pengobatan Rumahan Untuk Menghentikan Pendarahan dengan Cepat

Menanggapi hal tersebut Atta Halilintar melalui akun Instagramnya buka suara terkait komentar publik terhadap acara pernikahannya.

"Ga nikah salah. Diramal lah di setting lah. Nikah juga di salah salahin." Itu lah hidup,” tulis Atta Halilintar seperti dikutip dari akun instagramnya 5 April 2021.

Atta mengucapkan terima kasih atas hadiah yang diberikan masyarakat dan mengatakan bahwa dirinya tidak bisa memaksa semua orang untuk menyukainya.

“Yang Pasti makasih Kado Pernikahan aku dan istriku dari masyarakat indonesia dan negara2 tetangga, 98% Like Dukungan, 2% unlike, di hidup kita gabisa paksa semua orng untuk suka sama kita,” lanjut Atta.

Menurut Atta yang dilakukan saat ini adalah melakukan yang terbaik dan fokus untuk masa yang akan datang.

“Yang penting kita lakukan yang terbaik dan fokus sama kedepan,” ujar Atta

Baca Juga: Film Horor Cell dan Act of Violence di Bioskop TransTV Malam Ini, Jadwal Acara Trans TV Selasa 6 April 2021

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Akan Perpanjang Kontrak Selama Setahun dengan AC Milan, Gajinya Rp 119 Milyar per Tahun

Dalam acara pernikahan yang digelar di Hotel Raffles Kuningan, Jakarta Selatan tersebut selain dihadiri Jokowi dan Probowo juga dihadiri Ketua MPR Bambang Soesatyo dan sejumlah selebritas tanah air.

Di akhir unggahannya, Atta menuliskan jika acara pernikahannya menjadi trending dan mengucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat yang diberikan kepadanya.

“TRENDING 1 Bergantian, dan deretan on trending semoga jadi doa dari Masyarakat Indonesia dan luar indonesia di Youtube, Tv, Twitter, ig, tiktok, Terima kasih sudah support aku sama istriku,” tulis Atta mengakhiri unggahannya.***

Editor: Chandra Adi N

Sumber: Instagram @attahalilintar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x