Jelang Idul Adha, Harga Sapi di Pasar Prambanan Merangkak Naik

- 19 Juli 2020, 12:36 WIB
Pasar Hewan Prambanan.
Pasar Hewan Prambanan. /Bagus Kurniawan/(bagus kurniawan)

PORTAL JOGJA – Seminggu menjelang hari raya Idul Adha, penjualan hewan ternak sapi di Pasar Prambanan mulai menggeliat. Harga jual sapi juga mulai merangkak naik.

Suasana pasar hewan Prambanan yang terletak di perbatasan Kabupaten Sleman, Provinsi DIY dengan Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah, hari ini MInggu (19/7/2020) mulai ramai sejak pagi hingga siang.

Para pedagang dari Sleman, Klaten, Bantul dan Boyolali banyak yang berdatangan. Para pembeli dari berbagai wilayah Sleman maupun Klaten juga banyak yan datang. Ada yang sekadar melihat-lihat namun juga ada yang langsung membeli.

Baca Juga: Facebook Bakal Saingi Youtube di Video Musik

"Sekarang kenaikannya berkisar lebih dari Rp 1 juta," ungkap Suparwoto salah seorang blantik sapi asal Klaten.

Menurutnya situasi pembeli masih tidak jauh berbeda dengan hari Kamis (16/7/2020) kemarin. Hari ini pasaran Legi juga berbarengan dengan hari pasaran di Pasar Jatinom Klaten. Ada pedagang dan embeli yang datang di Pasar Jatinom.

"Masih ada dua kali pasaran yakni hari Selasa Pon dan Jumat Legi besok sebelum kurban, biasanya mendekati akhir selalu ramai," katanya.

Baca Juga: Ngeri! Berani Coba Lewat di Jembatan Bekas Rel KA di Bantul

Menurutnya sapi yang dicari untuk kurban dengan harga kisaran Rp 19 juta hingga 21 juta. Namun diperkirakan dua kali hari pasaran mendatang harga pasti naik lagi.

"KIsarannya masih segitu, itu sapi sdah cukupan dan layak untuk kurban. Yang harga Rp 23-26 juta lumayan besar," kataya.

Berdasarkan data di Pasar Hewan Prambanan, Kebon Dalem Kidul itu diperkirakan tiap pasaran ada 300-an ekor sapi berbagai jenis baik simenta. PO dan Benggala. Mendekati hari kurban akan meningkat lagi hingga 400-an ekor. (*)

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x