Harga Emas Dunia Kembali Naik 29,6 Dolar, Kini Berada di Atas 1.700 Dolar

- 1 April 2021, 07:12 WIB
Ilustrasi update harga emas di pegadaian hari ini.
Ilustrasi update harga emas di pegadaian hari ini. /Pixabay/Mwewering/

PORTAL JOGJA - Setelah selama 2 hari beruntun harga emas dunia anjlok dan mengalami tekanan. Kini harga emas melonjak pada akhir perdagangan Rabu (Kamis 1 April 2021 pagi WIB), kembali berada di atas level psikologis 1.700 dolar AS per ounce.

Kenaikan harga emas terjadi setelah penurunan kurs dolar AS dan imbal hasil obligasi pemerintah Amerika Serikat (AS) dari tertinggi baru-baru ini.

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Juni di divisi COMEX New York Exchange, melonjak 29,6 dolar AS atau 1,76 persen menjadi ditutup pada 1.715,60 dolar AS per ounce.

Baca Juga: LAPAN: Awal Puasa Bakal Seragam Tak Ada Perbedaan, Muhammadiyah 1 Ramadhan 13 April 2021

Baca Juga: Prabowo Subianto Menandatangani Pakta Kerjasama Transfer Senjata Alutsista Antara Indonesia dengan Jepang

Sehari sebelumnya, Selasa (30/3/2021) sebagaimana dilansir ANTARA, emas berjangka anjlok 28,6 dolar AS atau 1,67 persen menjadi 1.686 dolar AS, setelah terpuruk 20,10 dolar AS atau 1,16 persen menjadi 1.712,20 dolar AS pada Senin (29/3/2021), dan terangkat 7,2 dolar AS atau 0,42 persen menjadi 1.732,30 dolar AS pada Jumat (26/3/2021).

Meskipun rebound, emas masih ditutup turun untuk bulan ketiga berturut-turut, kehilangan sekitar 1,0 persen untuk Maret dan terperosok hampir 10 persen untuk kuartal pertama tahun ini dan merupakan penurunan kuartalan terbesar sejak kuartal keempat 2016.

"Karena kami telah melihat imbal hasil obligasi stabil dan dolar mundur dari tertinggi baru-baru ini, kami telah melihat sedikit pergerakan dari posisi terendah di pasar emas," kata David Meger, direktur perdagangan logam di High Ridge Futures.

Baca Juga: Persik Kediri, PSS Sleman, Madura United, Persela Lamongan di Jadwal Acara TV Indosiar Kamis 1 April 2021

Baca Juga: Kapolri: Pelaku Penyerangan Berideologi Radikal ISIS, Polisi Tangkap 23 Orang Terkait Bom Gereja Katedral

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah