Harga Emas di Pasaran Dunia Naik Tipis Akibat Terganjal Kenaikan Kembali Imbal Hasil Obligasi AS

- 12 Maret 2021, 07:56 WIB
ILUSTRASI harga emas hari ini.*
ILUSTRASI harga emas hari ini.* //Pixabay/Mwewering/

PORTAL JOGJA - Harga emas dunia kembali naik tipis setelah sempat turun atau terpuruk dalam perdagangan beberapa waktu lalu.

Emas juga berada di bawah tekanan tambahan karena ketiga indeks utama saham di Amerika Serikat naik.

Logam mulia lainnya, perak untuk pengiriman Mei naik 6,3 sen atau 0,24 persen menjadi ditutup pada 26,193 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman April naik 0,50 dolar AS atau 0,04 persen menjadi menetap di 1.202,30 dolar AS per ounce.

Baca Juga: TGIF! Ada Ikatan Cinta Episode 199 di Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini, Jumat 12 Maret 2021

Baca Juga: Suzuki Komitmen Tambah Investasi Rp1,2 Triliun untuk Ertiga dan XL7

Kini, emas sedikit menguat pada akhir perdagangan Kamis atau hari Jumat 12 Maret 2021 pagi waktu Indpnesia. Kenaikan meski tipis ini memperpanjang keuntungan untuk hari ketiga berturut-turut dan bertahan di level tertinggi dalam seminggu terakhir.

Meski pertumbuhannya terganjal kenaikan imbal hasil obligasi pemerintah AS setelah data klaim pengangguran lebih baik dari perkiraan.

Dikutip dari laman ANTARA, kontrak emas paling aktif untuk pengiriman April di divisi COMEX New York Exchange, naik tipis 0,8 dolar AS atau 0,05 persen menjadi ditutup pada 1.722,60 dolar AS per ounce. Sehari sebelumnya, Rabu (10/3/2021), emas berjangka bertambah 4,9 dolar AS atau 0,29 persen menjadi 1.721,80 dolar AS per ounce.

Baca Juga: 5 Manfaat Berpelukan Bagi Kesehatan, Salah Satunya Mengurangi Stres dan Kecemasan

Baca Juga: Ini Lho, 5 Dampak Positif Berolahraga yang Menyehatkan Tubuh

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah