Stafsus Jokowi Tinjau Posko Merapi di Sleman, Apresiasi Persiapan dan Segera Lapor Presiden

- 13 November 2020, 09:09 WIB
 Seorang petugas menunjukan lokasi penampungan bagi Pengungsi Merapi di Desa Ngrajek, Kecamatan Mungkid, Minggu, 8 November 2020
Seorang petugas menunjukan lokasi penampungan bagi Pengungsi Merapi di Desa Ngrajek, Kecamatan Mungkid, Minggu, 8 November 2020 /Humas Jateng/Sinarjateng.com

PORTAL JOGJA - Aktivitas Gunung Merapi diperbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta meningkat, naik jadi siaga (level III). Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memberikan perhatian terkait gunung teraktif di dunia dan di Indonesia ini.

Staf Khusus Jokowi dari milenial, Angkie Yudistia meninjau langsung Posko Utama Penanggulangan Bencana Gunung Merapi di Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Angkie melihat langsung kesiapan semua pihak dalam penangaan bahaya erupsi Merapi. Ia menainjau di posko utama Pakem yang menjadi kendali utama di wilayah Yogyakarta.

"Saya mengapresiasi kesiapsiagaan tim BPBD Sleman dn semua potensi relawan, yang melakukan pemantauan selama 24 jam tanpa henti untuk memastikan setiap langkah mitigasi dan evakuasi bisa dilakukan secara terukur," kata Angkie dalam keterangan per yang diterima portaljogja.com, Jumat (13/11/2020).

Baca Juga: Jadwal Acara MNC TV Hari Ini Jum’at 13 November 2020. Raden Kian Santang Makin Seru

Dalam kunjungannya itu, Angkie mendapatkan penjelasan mengenai segala skenario terbaik dari berbagai kemungkinan saat status Merapi naik menjadi level siaga. Ia juga mendpatkan penjelasan terkait mitigasi bencana yang telah disusun.

"Karena erupsi Gunung Merapi bisa terjadi sewaktu-waktu mengingat kondisinya kini berada di siaga level III," katanya..

"Kondisi Gunung Merapi saat ini tidak menunjukkan indikasi seperti letusan tahun 2010. Namun, tim di lapangan telah menyiapkan semua langkah antisipasi," lanjut Angkie.

Menurutnya sejumlah catatan telah diterima setelah melakukan peninjauan secara langsung dan akan disampaikan kepada Presiden Joko Widodo di Jakarta. Terkait soal penanganan warga rentan yang telah berada di tempat pengungsian, dirinya juga sudah mendapatkan paparan secara lengkap. Kelompok rentan baik lansi, ibu hamil, anak-anak, balita dan difabel sudah ada di tempat pengungsian. Penanganan juga sudah sesuai standar protokol kesehatan pencegahan covid-19.

Baca Juga: Feby Febiola Bagikan Kabar Bahagia, Kanker Ovarium Sembuh Setelah 6 Kali Kemoterapi

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah