Update Covid-19 DIY Minggu 1 November 2020 : Hanya Ada Penambahan 16 Kasus Positif Pasca Liburan

- 1 November 2020, 19:41 WIB
ilustrasi COVID-19.
ilustrasi COVID-19. /- Foto : Wlox

PORTAL JOGJA - Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Pemda DIY, kembali mengungkapkan jika hari ini, Minggu 1 November 2020 terdapat penambahan kasus positif baru sebanyak 16 kasus.

16 kasus baru ini merupakan hasil pemeriksaan dari 501 sampel yang diambil dari 506 orang.

Selain itu, dilaporkan juga bahwa hingga saat ini Pemprov D. I. Yogyakarta telah memeriksa 89.901 sampel.

Baca Juga : Wisatawan Malioboro Masih Ada yang Melanggar Protokol Kesehatan Saat Libur Panjang

Puluhan ribu sampel tersebut berasal dari 74.378 orang yang diperiksa.

Dia pun melanjutkan, melalui penambahan 16 kasus baru hari ini, total kasus positif di DIY kini menjadi 3.851 kasus.

Sementara itu Berty juga menyampaikan bahwa distribusi kasus berdasarkan domisili didominasi oleh Sleman 14 kasus, Kota Yogyakarta 1 Kasus dan Kulon Progo 1 Kasus.

Baca Juga : 160.000 Kendaraan Masuk ke Jakarta saat Arus Balik Libur Panjang

Sementara itu untuk Bantul dan Gunungkidul tidak ada penambahan kasus hari ini.

Halaman:

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah