Wamenag Lepas Jemaah Haji Kloter 53 SOC Asal Sleman Menuju Embarkasi Solo

- 25 Mei 2024, 19:12 WIB
Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki saat upacara pemberangkatan jamaah haji di Sleman
Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki saat upacara pemberangkatan jamaah haji di Sleman /ist/

PORTAL JOGJA - Sebanyak 353 Jemaah Haji Kabupaten Sleman 1445 H/2024 M kloter 53 SOC diberangkatkan dari Masjid Agung Sleman dr Wahidin Sudirohusodo ke embarkasi Solo Donohudan, Sabtu 25 Mei 2024.

Wakil Menteri Agama RI, Saiful Rahmat Dasuki yang hadir saat upacara pemberangkatan memberikan pesan kepada para jamaaah agar menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah.

“Tetap jaga kebugaran, kesehatan. Jaga fisik jangan  memaksa ibadah ibadah sebelum rukun haji, sehingga tetap fit saat menjalankan rukun ibadah haji,” pesan Saiful Rahmat. 

Baca Juga: PWA DIY Selenggarakan Tasyakur Milad 'Aisyiyah ke 107

Wamenag juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Sleman yang telah memberikan fasilitas kepada seluruh jemaah haji Kabupaten Sleman 1445 H, dan kepada seluruh jemaah untuk tidak sungkan menyampaikan keluh kesah kepada petugas yang ada di tanah suci. 

"Jangan sungkan-sungkan untuk menyampaikan apa yang menjadi kebutuhan dan keluhan bapak ibu kepada petugas haji di tanah suci, karena mereka ditugaskan untuk menjaga Bapak ibu selama 24 jam dan juga membantu bapak ibu untuk kelancaran dalam beribadah,” ujar Wamenag. 

Saiful Rahmat juga meminta kepada seluruh jemaah untuk mendoakan negara Indonesia terus maju dan mendapatkan pemimpin yang amanah. 

"Do'akan untuk negara kita agar terus maju mendapatkan pemimpin yang amanah menuju baldatun thoyyibatun warobbun ghafur,” lanjutnya. 

Sementara itu Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo menyampaikan terimaksih atas kehadiran Wakil Menteri Agama RI telah berkenan hadir dalam rangka pemantauan pemberangkatan jemaah haji kabupaten Sleman. Kustini uga berpesan kepada seluruh Jemaah untuk senantiasa menjaga kesehatan.

"Bapak ibu saya berpesan agar menjaga kesehatan dan senantiasa bertalbiyah mulai dari berangkat ini sampai nanti di tanah suci,” pesannya. 

Halaman:

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah