Kapolda DIY Peringati Nuzulul Quran: Selaras dengan Tugas Kepolisian

- 2 April 2024, 20:24 WIB
Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan menyerahkan penghargaan kepada pemenang lomba “Grebeg Ramadhan 2024 Polda DIY”
Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan menyerahkan penghargaan kepada pemenang lomba “Grebeg Ramadhan 2024 Polda DIY” /Istimewa /

PORTAL JOGJA - Kembali menyemarakkan bulan suci Ramadhan, Polda DIY memperingati Nuzulul Quran tahun 1445 H/ 2024 M di Gedung Anton Soedjarwo Polda DIY, Senin, 1 April 2024. 

Momentun peringatan Nuzulul Quran yang mendorong umat Islam menyebarkan pesan-pesan kedamaian dan kasih sayang selaras dengan Al-Quran. 

Dalam sambutannya, Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan, S.I.K., M.H., mengatakan bahwa ajaran mulia tersebut tidak berbeda dengan tugas Kepolisian. 

“Sebagai anggota Polri, tugas utama kami melindungi dan melayani masyakat serta memelihara Kamtibmas,” ucapnya. 

Baca Juga: Pemerintah Hormati Panggilan MK kepada Sejumlah Menteri Terkait PHPU Pilpres 2024

Tidak hanya itu, dalam acara tersebut juga mengingatkan kita sebagai umat Islam untuk tidak hanya memahami dan memaknai Al-Quran saja tetapi juga perlu mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari. 

“Terutama bagi anggota Polri, sehingga dapat memberikan kontribusi positif bagi kepentingan masyarakat, bangsa dan negara,” tambahnya. 

Suwondo berharap melalui acara ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat maupun seluruh anggota Polda DIY. 

“Semoga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” tutup Kapolda DIY. 

Kemudian acara pun dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan oleh Kapolda DIY kepada pemenang lomba “Grebeg Ramadhan 2024 Polda DIY”.***

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x