Pesan Haedar di HUT ke-77 Bhayangkara: Polri Menjadi Milik Rakyat, Bangsa dan Negara

- 3 Juli 2023, 05:31 WIB
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir menyampaikan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara Kepolisian Republik Indonesia.
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir menyampaikan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara Kepolisian Republik Indonesia. /ist/

PORTAL JOGJA – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir menyampaikan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara Kepolisian Republik Indonesia.

Pada HUT Bhayangkara ke-77 tahun pada Sabtu, 1 Juli 2023 ini Haedar berharap semoga Polri menjalankan perannya sebagai institusi negara yaitu memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, penegakan hukum, melindungi dan mengayomi masyarakat.

Khususnya di bawah kepemimpinan Kapolri, Listyo Sigit Prabowo, Haedar mengapresiasi atas segala capaian yang berhasil ditorehkan. Baik itu prestasi ke dalam maupun keluar yang diraih secara profesional, objektif dan untuk seluruh komponen bangsa.

“Di bawah kepemimpinan bapak Kapolri, bahkan Kepolisian Republik Indonesia mampu mereformasi dan menegakkan hukum, hatta di internal secara profesional serta semakin dekat dengan kekuatan-kekuatan masyarakat, dan dalam melindungi seluruh rakyat.” Ungkap Haedar.

Baca Juga: Kapolres Kulonprogo akan Tampil dalam Ketoprak dengan Lakon “Aryo Penangsang”

Baca Juga: Bhabinkamtibmas Kalurahan Sinduharjo Sleman Raih Juara Inovasi Pemberdayaan Ternak

Menyinggung tema HUT ke-70 Bhayangkara “Polri Presisi untuk Negeri, serta Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju,” Haedar berharap Polri dan seluruh institusi negara serta kekuatan komponen bangsa dapat mengawal Pemilu 2024 dengan berdiri tegak di atas semua golongan.

“Kami percaya Kepolisian Republik Indonesia dan seluruh jajaran pimpinan serta anggotanya dapat terus merawat jiwa Kepolisian Republik Indonesia sebagaimana motto Rastra Sewakottama yakni sebagai abdi utama nusa dan bangsa,” imbuhnya.

Dalam konteks yang lebih luas, Polri diharapkan menjadi bagian negara untuk mewujudkan fungsi dan tugas konstitusional untuk melindungi tumpah darah Indonesia. Sekaligus memajukan kesejahteraan umum, meningkatkan kecerdasan bangsa serta menjaga dan ikut serta ketertiban dunia.

“Dan mewujudkan cita-cita nasional, Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Kepolisian Republik Indonesia di usia yang ke-77 menjadi milik rakyat, bangsa dan negara Republik Indonesia,” pungkas Haedar.***

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x