Hujan Deras Disertai Angin Kencang di Jogja Akibatkan Papan Baliho Rusak dan Pohon-Pohon Rubuh

- 4 April 2021, 19:29 WIB
Salah satu papan reklame yang mengalami kerusakan akibat hujan dan angin kencang pada Minggu 4 April 2021 siang.
Salah satu papan reklame yang mengalami kerusakan akibat hujan dan angin kencang pada Minggu 4 April 2021 siang. /- Foto : Twitter @TRCBPBDDIY/

PORTAL JOGJA – Hujan deras disertai angin kencang yang melanda wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta pada Minggu 4 April 2021 siang telah mengakibatkan sejumlah kerusakan.

Sebuah papan reklame  berupa baliho di Jalan Gejayan  misalnya mengalami kerusakan serius. Sementara pohon-pohon yang roboh diantaranya di kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga, serta pohon di area hutan Wanagama Playen Gunungkidul.

Dilansir dari laman Twitter  TRC BPBD DIY, hujan lebat disertai angin kencang yang terjadi sekitar pukul 14.00 WIB itu menimbulkan beberapa dampak di beberapa wilayah yaitu :

Kota Yogyakarta, hujan lebat disertai angin kencang melanda Gondokusuman, Kotagede dan Umbulharjo. Mengakibatkan pohon tumbang di 3 titik, kerusakan tempak usaha 2 titik, kerusakan jaringan listrik 1 titik dan akses jalan terganggu di satu titik lokasi.

Baca Juga: 15 Korban Selamat Tabrakan Kapal Nelayan di Perairan Indramayu, 6 Orang Adalah Anak di Bawah Umur

Baca Juga: Gunung Sinabung Hari Ini Dua Kali Erupsi, Kolom Abu Setinggi 2.000 Meter

Kabupaten Bantul, hujan lebat dan angin kencang  terjadi di Kapanewon Kasihan, Piyungan dan Banguntapan. Kejadian tersebut membawa dampak pohon tumbang di 3 titik, kerusakan jaringan listrik di dua titik, rumah rusak di 2 lokasi dan satu tempat usaha juga mengalami kerusakan.

Kabupaten Sleman , dampak dari terjadinya hujan lebat dan angin kencang yang terjadi di Kapanewon Depok dan Berbah meliputi pohon tumbang di 8 titik, kendaraan rusak 1 unit, akses jalan terganggu 1 titik, gangguan jaringan listrik 2 titik, perkantoran 1 titik dan bangunan lain satu titik.***

Editor: Siti Baruni

Sumber: TRC BPBD DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah