Bangkitkan Nasionalisme, Ada Jersey Timnas Indonesia di Gim Daring 'Captain Tsubasa: Dream Team'

- 16 Desember 2020, 09:31 WIB
Game atau gim daring Captain Tsubasa: Dream Team yang menampilkan jersey Timnas Indonesia.
Game atau gim daring Captain Tsubasa: Dream Team yang menampilkan jersey Timnas Indonesia. /Bagus Kurniawan/Instagram @pssi/portaljogja.com

PORTAL JOGJA - Ide yang diambil federasi sepak bola Indonesia, PSSI, kali ini sangatlah unik dan bikin bangga. Mengkolaborasikan antara cinta Tanah Air, Tim Nasional (Timnas) dan gim online yang saat ini tengah menjamur, PSSI pun memasukkan jersey atau seragam Timnas Indonesia ke dalam sebuah permainan virtual. Tak tanggung-tanggung, gim yang terdapat jersey Timnas Indonesia yakni "Captain Tsubasa: Dream Team".

Ya, oleh PSSI, salah satu tujuan keberadaan seragam tim nasional Indonesia di gim daring "Captain Tsubasa: Dream Team" adalah untuk meningkatkan nasionalisme masyarakat Indonesia.

"Kami ingin memantik nasionalisme dan kebanggaan, terutama para generasi Z, atas Indonesia," ujar pelaksana tugas Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi sebagaimana dikutip dari Antara, Selasa, 15 Desember 2020.

Baca Juga: Penahanan Edhy Prabowo dan 2 Tersangka Kasus Suap Izin Ekspor Benih Lobster Diperpanjang KPK

Baca Juga: Mulai Sandiaga Uno sampai Ahok, Ini Usulan Relawan Jokowi untuk Menteri Baru Jika Ada Reshuffle

Menurutnya, Generasi Z sendiri merupakan mereka yang lahir di rentang tahun 1995-2010. Mereka sangat dekat dengan dunia internet dan terkadang disebut dengan generasi internet (IGen).

Selain itu, kemitraan PSSI dengan KLab Inc, pengembang gim Captain Tsubasa: Dream Team yang berasal Jepang, juga dimaksudkan agar seragam (jersey) timnas Indonesia semakin dikenal oleh masyarakat.

Pada gim gawai tersebut, para pemain dapat memilih tiga seragam timnas yaitu seragam kandang berwarna merah putih, tandang dengan warna putih hijau dan seragam penjaga gawang berwarna hitam.

Baca Juga: Ini Daftar 50 Muslim Paling Berpengaruh di Dunia 2020, Ada Jokowi, Habib Luthfi dan Said Aqil

Baca Juga: ILC Malam Ini Siaran Terakhir, Setelah 12 Tahun di TV One, Karni Ilyas: Dicutipanjangkan

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah