Perhitungan Real Count KPU Capai 66,61 persen, Prabowo-Gibran Masih Unggul dengan 57,95 Persen

- 19 Februari 2024, 06:00 WIB
 Penghitungan Suara Capres-Cawapres 2024 dari Web Resmi KPU, Prabowo Gibran Melesat 57 %, Dibawah Anies dan Ganjar
 Penghitungan Suara Capres-Cawapres 2024 dari Web Resmi KPU, Prabowo Gibran Melesat 57 %, Dibawah Anies dan Ganjar /

PORTAL JOGJA - Data real count Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencatat progres surat suara Pilpres 2024, yang masuk sudah mencapai 548.354 tempat pemungutan suara (TPS) atau 66,61 persen dari total 823.236 TPS.

Laman https://pemilu2024.kpu.go.id/, yang dipantau ANTARA di Jakarta, Minggu, menunjukkan progres tersebut berdasarkan data per Sabtu (17/2/2024) pukul 19.30 WIB.

Menurut data tersebut, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka meraih 49.747.461 suara atau 57,95 persen dari total suara.

Disusul pasangan capres dan cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang memperoleh 24,48 persen suara dan pasangan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud Md meraih 17,57 persen suara.

Baca Juga: Sinopsis Film Brick Mansions, Aksi Paul Warker Meringkus Gembong Narkoba

Adapun detail lengkap perolehan suaranya adalah sebagai berikut:
1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 21.013.738 suara atau 24,48 persen dari total suara yang masuk.
2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memperoleh 49.747.461 suara atau 57,95 persen dari total suara yang masuk.
3. Ganjar Pranowo-Mahfud Md memperoleh 15.084.928 suara atau 17,57 persen dari total suara yang masuk.

Hasil yang ditampilkan KPU tersebut bukan hasil akhir Pemilu 2024. KPU menyatakan publikasi form model C/D hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan memudahkan akses informasi publik.

KPU juga menyatakan penghitungan suara yang dilakukan oleh kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS), rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan hasil pemilu dilakukan secara berjenjang dalam rapat pleno terbuka oleh PPK, KPU kabupaten/kota, KPU provinsi, dan KPU berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Perkembangan hasil real count (hitung nyata) KPU dapat dilihat selengkapnya di sini https://pemilu2024.kpu.go.id/.

Pemilu 2024 meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x