Kampanye Hari ke-32 Para Capres-Cawapres Safari di Wilayah Jatim, Jateng, dan NTT

- 29 Desember 2023, 13:07 WIB
Momen saat Gibran sentil Muhaimin karena tidak mendukung pembangunan IKN Nusantara/Youtube Najwa Shihab
Momen saat Gibran sentil Muhaimin karena tidak mendukung pembangunan IKN Nusantara/Youtube Najwa Shihab /

PORTAL JOGJA - Hari Jumat 29 Desember 2023 yang bertepatan dengan kampanye hari ke-32, para capres dan cawapres peserta Pilpres 2023 bersafari pada sejumlah lokasi di Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Nusa Tenggara Timur. Hanya Prabowo Subianto yang tak berkampanye karena kesibukannya sebagai menteri pertahanan.

Anies-Muhaimin (AMIN)

Pasangan nomor urut 1 pada Pilpres 2024 ini akan secara bersama dan terpisah melanjutkan kampanye hari ke-32 di Jawa Timur. Dalam rangkaian aktivitas hari ini, mereka akan bersama-sama saat pukul 14.00 WIB di Pondok Pesantren Bahrul Huda, Tuban guna temu muka dengan Tokoh Tuban dan Bojonegoro.

Pagi jam sepuluh, Anies Baswedan memulai aktivitas dengan silaturahmi bersama Pengurus Pondok Pesantren Al Ishlah. Dilanjutkan dengan Shalat Jumat bersama. Pukul 14.00 WIB bersama Cak Imin, sapaan akrab Muhaimin Iskandar, bersama-sama di Pondok Pesantren Bahrul Huda, Tuban.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca DIY Hari Ini, Jumat 29 Desember 2023

Selanjutnya mantan Gubernur DKI Jakarta ini pada 17.30 WIB akn menyampaikan sambutan pada Temu Kiai, Ustadz, dan Wali Santri di Pondok Pesantren Darul Muttaqien Jatiperahu Trenggalek. Malamnya, ia turut mengisi limbukan dalam rangka Wayangan HUT ke-8 KPSBN di Lapangan Siman Ponorogo.

Secara terpisah, Muhaimin membuka pagi hari dengan bertandang ke Pasar Menganti di Gresik. Berlanjut ke GOR Desa Tanggulrejo, Kec. Manyar, Gresik. Cak Imin berdiskusi dengan petambak di wilayah tersebut.

Setelah itu, siang harinya bersama-sama dengan sang capres dalam Pilpres 2024 di Pondok Pesantren Bahrul Huda. Agenda terakhirnya berupa berdialog dengan nelayan dan petani di Yayasan Mangrove Center, Tuban pada sorenya.

Baca Juga: Jadi Warisan Dunia, Sumbu Filosofi Memperkokoh Keistimewaan Yogyakarta

Prabowo-Gibran

Pada kampanye hari ke-32 ini, Prabowo Subianto bekerja seperti biasanya sebagai Menteri Pertahanan RI. Sementara pasangannya dalam Pilpres 2023, Gibran Rakabuming Raka akan melakukan perjalanan politiknya di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah