Pesawat N250 Gatotkaca Tiba di Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Yogyakarta

- 21 Agustus 2020, 16:24 WIB
N250 Gatitkaca ditempatkan di Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Yogyakarta.
N250 Gatitkaca ditempatkan di Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Yogyakarta. /(Bagus Kurniawan/portaljogja.com)

PORTAL JOGJA - Pesawat N250 Gatotkaca tiba di Yogyakarta, hari ini, Jumat (21/8).

Pesawat N250 Gatotkaca karya masterpiece Presiden Republik Indonesia ke-3 Bacharuddin Jusuf Habibie ini akan ditempatkan di Musuem Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Yogyakarta.

Badan pesawat dibawa menggunakan truk trailer dari Bandung menuju Yogyakarta. Fuselage (badan pesawat) N250 Gatot Kaca yang ada di PT. Dirgantara Indonesia, di bawa menuju Yogyakarta dengan diangkut menggunakan truk trailer.

Baca Juga: Game Perang Terbaik 2020 yang Dimainkan Secara Online

"Perjalanan N250 ini menempuh jarak kurang lebih 567 km dari Bandung ke Yogyakarta," ungkap Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsma TNI Fajar Adriyanto dalam rilisnya Jumat (21/8),

Menurutnya yang menarik dari perjalanan darat itu adalah banyak dari pemudik yang melintas di jalan tol kemudian membuka kaca jendela, karena merasa penasaran, dengan apa yang di bawa oleh truk tersebut.

"Karena truk yang membawa fuselage (badan pesawat) yang sangat panjang dan lebar. Kecepatannya pun kurang lebih 40 km perjam,” ujarnya.

Ia mengatakan di Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala di Yogyakarta, pesawat kebanggaan RI itu akan dijadikan monumen yang bisa dilihat masyarakat. Hal itu juga sebagai pertanda bahwa bangsa Indonesia mampu membuat pesawat terbang dengan teknologi canggih, yakni fly by wire.

"Bapak BJ Habibie berhasil membuktikan bahwa anak bangsa mampu memproduksi pesawat terbang," ungkapnya.

Baca Juga: Gempa Magnitudo 6.9 Guncang Larantuka NTT, Tak Berpotensi Tsunami

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah