Siaran TV Analog Dimatikan Masyarakat Diminta Pasang Set Top Box

- 4 November 2022, 05:37 WIB
Ilustrasi Set Top Box
Ilustrasi Set Top Box /Pexels/

Rincian distribusi set top box adalah SCTV sebesar 74.692 unit (dari total komitmen lebih dari 1,2 juta unit), Metro TV 22.344 (dari 704.000 unit), RCTI 26.000 (dari 1,1 juta unit), Trans TV 30.539 (dari 600.000), RTV 17.784 unit (dari 500.000), TV One 38.387 (dari 150.000 unit) dan pemerintah 868.899 (dari 1,2 juta unit).

Baca Juga: Menkopolhukam Sebut Stasiun Televisi Swasta yang Masih Siaran Analog Bisa Dianggap Ilegal

Menurut Geryantika, pemerintah bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk pendataan rumah tangga miskin yang memenuhi syarat dan pembagian set top box kepada masyarakat.

Masyarakat bisa mengunjungi situs resmi dari Kementerian Kominfo yaitu cekbantuanstb.kominfo.go.id untuk mengecek apakah terdaftar sebagai penerima bantuan. Jika berhak, namun, belum menerima set top box, masyarakat bisa menghubungi pusat bantuan 159 atau mendatangi Posko Respon Cepat Penanganan Bantuan STB dengan membawa KTP dan KK asli.***

 

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah