Suporter Persis Solo Ricuh di Yogyakarta, Pemilik Ancam Tinggalkan Klub: Ojo Ngisin-Ngisini Tim Kebanggaanmu

- 25 Juli 2022, 21:18 WIB
Salah satu pemegang saham Persis Solo Kevin Nugroho (tengah) ungkap kekecewaannya atas kericuhan yang dilakukan suporter Persis  di Yogyakarta
Salah satu pemegang saham Persis Solo Kevin Nugroho (tengah) ungkap kekecewaannya atas kericuhan yang dilakukan suporter Persis di Yogyakarta /Instagram.com/@official.persissolo

PORTAL JOGJA - Aksi kurang terpuji yang dilakukan suporter Persis Solo di Yogyakarta membuat pemilik klub angkat bicara.

Salah satu pemegang saham Persis Solo, Kevin Nugroho mengungkapkan kekecewaannya dengan aksi suporter yang terlibat kericuhan di Yogyakarta.

Kevin Nugoroho bahkan mengancam akan angkat kaki dari klub, pasca kericuhan yang ditimbulkan oleh suporter Persis Solo pada Senin, 25 Juli 2022.

Baca Juga: Kasus Cacar Monyet di Singapura Bertambah Dua, Total Menjadi Delapan

Kevin Nugroho menegaskan tak ragu untuk meninggalkan Persis Solo bila suporter menimbulkan kerugian untuk timnya.

"Ojo ngisin-ngisini tim kebanggaanmu (Jangan permalukan tim kebanggaanmu)," ucapnya.

"Baliko lewat Jogja meneh, Persis tak tinggal (Balik lagi lewat Jogja, Persis saya tinggal)," kata Kevin Nugroho seperti dikutip dari akun Instagram @undercover.id.

Sebelumnya, jelang laga perdana kompetisi BRI Liga 1 2022-2023 antara Persis Solo dan Dewa United, suporter klub milik Kaesang Pangarep ini berulah.

Persis Solo dan Dewa United menjalani laga perdana pada kompetisi BRI Liga 1 2022-2023, Senin, 25 Juli 2022.

Persis Solo bermain sebagai tuan rumah melawan Dewa United di Stadion Moch Soebroto, Magelang.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah