Hasil Sidang Isbat Awal Ramadhan 1443 H, Pemerintah Putuskan Puasa Jatuh Hari Minggu 3 April 2002

- 1 April 2022, 20:39 WIB
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memimpin sidang isbat di Jakarta, Jum'at 1 April 2022. Pemerintah menetapkan awal bulan Ramadhan jatuh pada 3 April 2022
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas memimpin sidang isbat di Jakarta, Jum'at 1 April 2022. Pemerintah menetapkan awal bulan Ramadhan jatuh pada 3 April 2022 /Kemenag.go.id/

Baca Juga: Ramalan Zodiak Scorpio, Libra dan Sagitarius 2 April 2022 Horoskop Cinta, Kesehatan, Karir dan Keuangan

Sebelumnya, Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf menyatakan PBNU menetapkan 1 Ramadan jatuh pada Minggu (3/4/2022) dalam konferensi pers secara terpisah.

Menurut dia, tim Rukyatul Hilal PBNU tidak berhasil melihat hilal di seluruh lokasi pemantauan. Dengan demikian umur bulan Syaban 30 hari atau istikmal yakni menggenapkan bilangan bulan berdasarkan hitungan bulan.

"Atas dasar istikmal tersebut dan sesuai pendapat empat mazhab, dengan ini PBNU memberitahukan bahwa awal bulan Ramadan 1443 H jatuh pada hari Ahad, 3 April 2022 M," katanya.

Sementara itu Muhammadiyah sebelumnya telah menetapkan 1 Ramadhan jatuh pada hari Sabtu pon 2 April 2022. Malam ini warga Muhammadiyah juga sudah melaksanakan sholat tarawih.***

 

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah