Ridwan Kamil Perintahkan Semua Kegiatan Susur Sungai Dihentikan, Pulang Dari Papua Langsung Takziah

- 16 Oktober 2021, 17:01 WIB
Pulang dari Papua, Ridwan Kamil Langsung Takziah ke Rumah Siswa Korban Tenggelam di Ciamis
Pulang dari Papua, Ridwan Kamil Langsung Takziah ke Rumah Siswa Korban Tenggelam di Ciamis /Instagram @ridwankamil

PORTAL JOGJA – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memerintahkan agar semua kegiatan susur sungai dihentikan sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

Hal itu ditegaskan menyusul kasus tewasnya belasan siswa MTs Harapan Baru Ciamis saat melakukan kegiatan susur sungai pada Jumat 15 Oktober 2021 kemarin.

“Semua kegiatan susur sungai untuk dihentikan sampai waktu yang tidak ditentukan, sampai ada tata cara keselamatan dan keamanan yang paripurna,” demikian diungkapkan Ridwan Kamil melalui akun media sosialnya.

Gubernur Ridwan Kamil pada Sabtu 16 Oktober 2021 hari ini menyempatkan takziah kepada keluarga-keluarga korban di Ciamis begitu sampai di Jawa Barat Kembali dari mengikuti rangkaian kegiatan PON XX di Papua.

Baca Juga: Sore Ini Kadipaten Pakualaman Gelar Kempali Upacara Adat Ganti Dwaja

“Semendaratnya dari Papua, kami melangsungkan takziah kepada keluarga-keluarga yang kehilangan putra putrinya saat musibah di Ciamis,” ungkap Ridwan Kamil. “Turut belasungkawa dan mendoakan agar keluarga yg ditinggalkan diberi kesabaran dan ketabahan,” sambungnya.

Pada saat mengunjungi keluarga korban, orang nomor satu di Provinsi Jawa Barat itu memberikan santunan sebesar Rp25 juta.

Lebih lanjut Ridwan Kamil juga memerintahkan agar Bupati Ciamis Herdiat Sunarya bersama jajaran Kemenag mengevaluasi semua kegiatan pembelajaran tatap muka dengan protokol kesehatan dan pentahapan yang ketat.

Baca Juga: Guru Honorer Jangan Patah Semangat, Terus Belajar, Pilih Formasi Biar Lulus PPPK Guru Tahap 2

Tak hanya itu Ridwan Kamil juga memerintahkan BPBD menggandeng organisasi pecinta alam professional seperti Wanadri untuk menyusun pedoman keselamatan kegiatan alam bagi pelajar. “Semoga semua dari kita bisa mengambil hikmah dari kejadian musibah ini. Aamiin,” pungkas Ridwan Kamil.***

Editor: Siti Baruni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x