Pendaftaran CPNS Kemenag Masih Dibuka, Terdapat 1.361 Formasi CPNS

- 17 Juli 2021, 08:08 WIB
Kemenag masih membuka pendaftaran CASN 2021.
Kemenag masih membuka pendaftaran CASN 2021. /Instagram @kemenag_ri/

PORTAL JOGJA - Kementerian Agama hingga saat ini masih membuka formasi Calon Aparatur Sipil Negeri (CASN) untuk seleksi tahun 2021.

Total formasi sejumlah 10.819, namun untuk 9.458 diantaranya adalah untuk formasi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (CPPPK) yang dikhususkan bagi eks tenaga honoker K-2 yang telah terdaftar. Sehingga formasi yang tersedia untuk CPNS adalah sebanyak 1.361 formasi.

Dilansir dari laman Kementerian Agama. Formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) terbagi dalam formasi umum dan formasi khusus. Formasi Umum adalah pelamar lulusan perguruan tinggi yang memenuhi kualifikasi pendidikan dan persyaratan.

Baca Juga: Menko PMK Muhadjir Effendy Sebut Jokowi Putuskan PPKM Darurat Diperpanjang Sampai Akhir Juli 2021

Sedangkan Formasi Khusus, terdiri dari tiga kelompok yaitu lulusan terbaik dengan predikat cumlaude yang memiliki jenjang pendidikan paling rendah sarjana, tidak termasuk diploma IV dan berasal dari perguruan tinggi terakreditasi A dan Program Studi terakreditasi A yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah

Formasi khusus kedua adalah pelamar dengan disabilitas yang menyandang disabilitas dengan kriteria mampu melaksanakan tugas jabatan formasi yang dilamar sesuai dengan tingkat disabilitasnya yang dibuktikan dengans urat keterangan yang menyatakan jenis dan derajat kedisabilitasanya dari pihak yang berwenang

Formasi khusus berikutnya adalah putra/putri Papua dan Papua Barat, yaitu pelamar dengan kriteria harus merupakan keturunan Papua dan Papua Barat yang dibuktikan dengan akte kelahiran dan diperkuat dengan surat keterangan dari kepala desa atau kepala suku.

Baca Juga: Syarat Dapat Paket Obat Covid-19 dari Pemerintah, Obat Tak Diperjualbelikan

Sebaran formasi CPNS Kementerian Agama terdiri dari 1,193 formasi umum, 137 formasi lulusan terbaik, 28 formasi penyandang disabilitas, dan 3 formasi putra putri Papua dan Papua Barat.

Formasi CPNS Kemenag tahun 2021 tersebar pada 123 Satuan Kerja, terdiri atas:

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: Kementerian Agama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah