Menkes Janji Segera DIstribusikan Vaksin Covid-19 Awal Januari. Tak Libur Meski Tahun Baru

- 31 Desember 2020, 18:42 WIB
Menkes Budi Gunadi Sakidin.
Menkes Budi Gunadi Sakidin. /- Foto : Instagram @sekretariat.kabinet/Rahmat

PORTAL JOGJA - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan distribusi vaksin Covid-19 merupakan tahapan untuk memulai program vaksinasi gratis bagi rakyat Indonesia.

Oleh sebeb itu, Menkes seperti dilansir Portal Jogja dari laman resmi Sekretariat Kabinet menjanjikan awal Januari besok distribusi vaksin ke 34 provinsi di Indonesia segera dilakukan.

“Kami harapkan sebelum rakyat Indonesia kembali masuk bekerja di bulan Januari insya Allah vaksin ini sudah bisa kita distribusikan ke 34 provinsi Indonesia,” kata Menkes sembari menambahkan bahwa program vaksinasi akan dimulai untuk para tenaga kesehatan.

Baca Juga: Banjir dan Puting Beliung Dominasi Bencana Alam di Indonesia Tahun 2020

Bahkan demi mengejar waktu sesegera mungkin terdistribus, Menkes mengaku terus bekerja selama libur Tahun Baru. “Sejak Bapak Presiden memutuskan di Rapat Terbatas di hari Senin (28/12/2020), kami langsung tidak ada hentinya terus bekerja. Pemerintah terus bekerja tidak kenal siang dan malam, hari libur maupun hari kerja,” ungkapnya.

Langkah itu menurut Budi Gunadi ditempuh untuk memastikan bahwa program vaksinasi nasional bisa dijalankan dengan sebaik-baiknya bagi seluruh masyarakat.

Sementara itu, dalam upaya pengadaan vaksin, ujar Menkes, Bio Farma menurut Menkes telah menandatangani perjanjian pemesanan vaksin dari dua produsen vaksin.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Malam Tahun Baru 2021 di DIY, BMKG Perkirakan Hujan Hiasi Malam Pergantian Tahun

Kedua produsen tersebut adalah  AstraZeneca yang merupakan produsen vaksin asal Inggris dan Novavax, produsen vaksin Amerika. Pemesanan pada masing-masing produsen tersebut menurut Menkes sejumlah 50 juta dosis.***

Editor: Siti Baruni

Sumber: setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah