Namanya Disebut dalam Kasus Dugaan Korupsi Bansos, Gibran: Ya Tangkap Aja Kalau Salah  

- 21 Desember 2020, 15:09 WIB
Gibran Rakabuming Raka menepis tuduhan isu korupsi
Gibran Rakabuming Raka menepis tuduhan isu korupsi /dok Medol Tegak Lurus NKRI

 

PORTAL JOGJA - Nama putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka akhir-akhir ini disebut dalam kasus dugaan korupsi bantuan sosial yang melibatkan Juliari Batubara selaku Menteri Sosial.

Calon walikota Solo ini pun langsung blak-blakan saat ditanya perihal pemberitaan tersebut. Gibran mengaku siap ditangkap jika terbukti bersalah.

"Ya tangkap aja kalau salah. Tangkap aja kalau ada buktinya. Tidak pernah ikut-ikut. Tidak pernah ada yang namanya merekomendasikan, memerintah atau apapun itu," ujar Gibran, Senin 21 Desember 2020.

Baca Juga: Terseret dalam Dugaan Kasus Korupsi Bansos Covid-19, Sritex : Kami akan Hormati Prosedur Hukum

Baca Juga: Bantah Ikut Bancakan Kasus Bansos Covid-19, Sritex : Kemensos Sudah Aprroach Sejak April

Terkait hubungannya dengan mantan Menteri Sosial Juliari Batubara, Gibran mengaku mengenal, namun tidak pernah bertemu secara langsung. Dirinya juga mengaku tidak pernah ikut campur dalam masalah bantuan sosial termasuk merekomendasikan goodie bag.

"Kenal sih kenal, tapi belum pernah ketemu sekalipun. Belum pernah, dan tidak pernah yang namanya saya ikut campur dalam masalah bansos ini. Apalagi rekomendasi goodie bag," kata Gibran.

Gibran juga mempersilakan untuk mengecek KPK dan PT Sritex terkait kabar tersebut. Putra sulung Presiden Jokowi itu juga mempertanyakan sumber informasi yang menyudutkan dirinya.

Baca Juga: Cegah Penularan Covid-19 Polda DIY Imbau Ibadah Natal Dilaksanakan Secara Virtual

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: Galamedia News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x