Anak Anda Tidak Suka Makan Sayur? Coba Tips dari Ahli Ini!

- 10 Februari 2021, 05:21 WIB
Brokoli, salah satu sayur yang baik untuk dikenalkan pada anak.
Brokoli, salah satu sayur yang baik untuk dikenalkan pada anak. /Siti Baruni/Foto : Portal Jogja/Siti Baruni

PORTAL JOGJA - Sayur-sayuran merupakan sumber nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Terlebih pada usia anak-anak. Selain dibutuhkan untuk mendukung daya tahan tubuh, sayuran juga diperlukan untuk tumbuh kembang anak.

Namun tidak sedikit anak-anak yang tidak doyan makan sayur. Kebiasaan tersebut bahkan tak jarang terbawa hingga dewasa.

Salah satu penyebab anak-anak yang tidak suka makan sayur ini justru karena orang tua tidak menganggap buah dan sayur sebagai makanan penting dan perlu dikonsumsi. Dikutip Portal Jogja dari Antara berikut ini cara agar anak anda mau memakan sayuran.

Baca Juga: Punya Sakit Asam Lambung? Konsumsi ini Agar Tak Kambuh Lagi

Dokter Catharine Mayung Sambo, seorang dokter spesialis anak di RS Pondok Indah mengatakan, mengajarkan anak makan sayur sangatlah penting. Oleh karena itu, orangtua perlu memberikan apresiasi kepada anak ketika mereka menghabiskan sayur atau buah buahan.

Hal ini bertujuan anak perlahan-lahan bisa mencoba segala jenis sayur dan buah. Sehingga, mereka terbiasa dan secara konsisten untuk selalu mengkonsumsi sayur dan buah dalam sehari-hari.

Menurutnya, cara untuk membiasakan hal-hal baik kepada anak sebenarnya bisa dilakukan ketika masa awal menyusui.

Baca Juga: Perhatikan! Berikut Tips Mata Tetap Sehat Ketika Sering Menatap Layar HP dan Komputer

Ketika masa menyusui, seorang ibu dapat menciptakan bonding yang yang erat antara anak-anak dengan orang tua.

Proses pembiasaan dan bonding dengan anak sedari awal memudahkan kita untuk menuntun mereka ke arah yang lebih baik.

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah