Joe Biden Akhirnya Pilih Kamala Harris Jadi Cawapres AS

- 12 Agustus 2020, 11:31 WIB
Ilustrasi Joe Biden.
Ilustrasi Joe Biden. /Pixabay/heblo/

PORTAL JOGJA - Kandidat Presiden Amerika Serikat dari Partai Demokrta Joe Biden mengumumkan Kamala Harris sebagai nama calon wakil presiden yang akan mendampinginya dalam pemilihan umum pada November mendatang.

Joe Biden dan Kamala Harris bakal menghahapi Donald Trump dari Partai Republik dalam pilpres mendatang.

Kamala Harris adalah senator dan perempuan kulit hitam serta keturunan Asia(India) pertama yang bertarung dalam Pilpres AS sebagai calon wakil presiden.

Baca Juga: Ini Dia Lowongan Kerja di Badan Pengelola Keuangan Haji

"Saya mendapat kehormatan besar untuk mengumumkan bahwa saya telah memilih Kamala Harris "si kecil pejuang tak kenal takut"," tulis Biden dalam cuitannya seperti mengutip dari AFP.

Pasangan capres-cawapres dari Partai Demokrat ini diagendakan akan memberikan pidato pertamanya pada Rabu (12/8) di Wilmington, Delaware.

Senator Kamala Harris dalam cuitannya mengaku terhormat atas penunjukan dirinya untuk mendampingi Biden dalam Pemilu AS.

"Saya merasa terhormat bisa bergabung dengannya sebagai calon wakil presiden dari partai kami, dan melakukan apa yang diperlukan untuk menjadikannya sebagai Pemimpin kami," cuit Harris.

Baca Juga: Pertamina Optimis Mampu Realisasikan BBM Satu Harga di 83 Wilayah di Indonesia

Mantan Jaksa Agung California ini dikenal sebagai sosok yang gencar menyerukan reformasi kepolisian di tengah protes anti-rasisme.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: AFP BBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x