Jersey Maradona Saat Lakukan Aksi Gol 'Tangan Tuhan' Terjual Rp127 Milyar

- 5 Mei 2022, 09:05 WIB
Momen Gol 'Tangan Tuhan' Maradona saat nelawan Inggris di perempat final Piala Dunia 1986
Momen Gol 'Tangan Tuhan' Maradona saat nelawan Inggris di perempat final Piala Dunia 1986 /Tangkapan layar YouTube @CBSSportGolazo

PORTAL JOGJA - Kaos yang dikenakan Diego Maradona ketika mencetak dua gol paling bersejarah, saat Argentina menyingkirkan Inggris di babak perempat final Piala Dunia 1986, terjual lebih dari £7 juta (Rp127 Milyar) dalam sebuah lelang.

Dalam laga perempat final di Stadion Aztec Meksiko itu bola dengan jelas mengenai tangan Maradona sebelum menyarangkan gol pertamanya, yang kemudian dikenal sebagai gol 'Tangan Tuhan'.

Pada saat itu, Maradona menyebut gol yang dibuatnya itu dengan "sedikit  sentuhan kepala dan sedikit dengan tangan Tuhan".

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Kamis 5 Mei 2022: Sinetron Anak Jalanan A New Beginning dan Film The Incredible Hulk

Pertandingan tersebut juga memperlihatkan aksi brilian Maradona ketika mencetak gol kedua yang disebut sebagai "gol abad ini".

Saat itu Maradona menggiring bola melewati sejumlah pemain Inggris sebelum mencetak gol menaklukan kiper Peter Shilton dan membawa Argentina menang 2-1 dan kemudian menjadi juara setelah mengalahkan Jerman Barat. 

Jersey yang dipakai Maradona itu terjual seharga £7.142.500 - yang menjadi rekor lelang baru untuk item memorabilia olahraga, menurut balai lelang Sotheby's.

Brahm Wachter, Head of Streetwear and Modern Collectables Sotheby, mengatakan ada antusiasme selama penawaran.

"Baju bersejarah ini adalah pengingat nyata dari momen penting tidak hanya dalam sejarah olahraga, tetapi dalam sejarah abad ke-20," kata Wachter seperti dilansir dari Sky News.

"Dalam minggu-minggu sejak kami mengumumkan lelang, kami telah dibanjiri oleh penggemar dan kolektor olahraga, dengan kegembiraan yang nyata selama pameran publik - dan antusiasme ini bergema dalam penawaran," katanya.

"Ini bisa dibilang kaos sepak bola paling didambakan yang pernah dilelang, dan karenanya pantas jika sekarang memegang rekor lelang untuk objek apa pun dari jenisnya," tambahnya.

Jersey itu berasal dari koleksi gelandang Inggris Steve Hodge, yang saat laga tersebut secara tidak sengaja menendang bola ke arah Maradona jelang momen gol 'Tangan Tuhan'.

Hodge adalah pemain yang bertukar jersey dengan Maradona setelah pertandingan usai.

Di awal babak kedua, Maradona menaklukan kiper Shilton dan menggunakan tangannya untuk mengarahkan bola melewati kiper Inggris ke gawang.

Baca Juga: Bagi Fans Napoli, Sang Legenda Maradona Akan Selalu Hidup dan Jadi Dewa

Momen itu membuat marah penggemar Inggris selama bertahun-tahun, tetapi tidak ada yang bisa menyangkal kecemerlangan pemain Argentina itu empat menit kemudian ketika ia menggiring bola dari tengah lapangan dan mengalahkan lima pemain Inggris sebelum mencetak gol.

Jika gol 'Tangan Tuhan' terjadi hari ini, hampir pasti dianulir oleh VAR. Gary Lineker yang mencetak gol memberi Inggris harapan, tetapi tim asuhan manajer Bobby Robson itu tidak mampu menyamakan kedudukan.***

 

Editor: Chandra Adi N

Sumber: Sky News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x