Drama Korea Mouse Segera Tayang, Simak 6 Fakta Penting Serial Menengangkan Ini

- 25 Februari 2021, 08:12 WIB
Drama Korea Mouse
Drama Korea Mouse /VIU/

PORTAL JOGJA - Bagi pecinta drama korea bergenre thriller, sepekan lagi tepatnya 4 Maret 2021, Viu akan merilis drama baru, Mouse.

Mouse mengisahkan perjalanan para pemburu penjahat yang berusaha mengidentifikasi psikopat melalui tes DNA pada janin dalam rahim ibu.

Drama ini juga diwarnai obsesi detektif tangguh untuk membalas dendam atas kematian orangtuanya. Penonton akan dibuat penasaran dengan hubungan antar tokoh yang akan memberikan kejutan.

Episode terbaru drama korea Mouse akan tayang setiap Kamis dan Jumat di Viu mulai pekan depan. Namun sebelum meyaksikan ketegangan dalam drakor Mouse ini, berikut 6 fakta penting yang harus kamu tahu.

Baca Juga: Empat Momen yang Pas untuk Nikmati Camilan

Baca Juga: Keinginan Atta Halilintar Nikah di Masjid Istiqlal Terkendala, Hingga Saat ini Belum Dibuka Untuk Umum

  1. Jalan Cerita yang Membuat Jantung Berdebar

Kisah kelam di sekolah dasar Incheon tahun 2017 menjadi inspirasi penulis naskah drama Mouse. Terdapat pembunuhan keji yang diketahui dilakukan oleh seorang psikopat yang bahkan tidak menyesali perbuatannya.

Pada drama korea Mouse, Jeong Ba Reum (Lee Seung Gi) akan dihadapkan dengan kasus pembunuhan berseri tersebut. Selama melakukan pengejaran terhadap pelaku yang diincar, Jeong Ba Reum dan Go Moo Chi (Lee Hee Joon) harus mengungkap teka-teki di balik perilaku para psikopat.

  1. Kembalinya Lee Seung Gi

Lee Seung Gi adalah multitalenta yang bekerja sebagai penyanyi, aktor, pembawa acara dan entertainer. Karirnya di dunia akting meroket sejak berperan sebagai Sun Woo Hwan pada Brilliant Legacy.

Sejak saat itu, Lee Seung Gi mulai banyak diperhitungkan sebagai pemeran utama dalam berbagai drama dan film di Korea Selatan. Mouse merupakan drama pertama yang ia bintangi di tahun 2021.

Halaman:

Editor: Chandra Adi N

Sumber: Viu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x