Selena Gomez Merasa Orang Masih Melihatnya sebagai 'Gadis Disney' dan Sempat Alami Gangguan Kesehatan Mental

10 Maret 2021, 05:35 WIB
Selena Gomez /Tangkapan layar instagram/@selenagomez/

PORTAL JOGJA - Selena Gomez adalah aktris dan penyanyi America yang mengawali karirnya di serial televisi anak-anak Barney & Friends. Di masa remajanya, ia menjadi terkenal karena perannya sebagai Alex Russo dalam serial televisi Disney Channel Wizards of Waverly Place.

Selene Gomez yang kini berusia 28 tahun merenungkan kembali kebangkitan karirnya hingga menjadi sorotan.

Dalam wawancara di majalah Vogue untuk cerita sampul bulan April, Selena mengungkapkan dampak awal karirnya di Disney Channel terhadap bagaimana orang terkadang memandangnya.

Baca Juga: Willy's Wonderland, Film Terbaru Nicolas Cage Bergenre Horor Thriller, Intip Sinopsisnya

Baca Juga: Artis Rizky Billar akan dimintai Keterangan Polisi Terkait Kehadirannya yang Timbulkan Kerumunan

"Saya masih hidup dengan perasaan menghantui bahwa orang masih memandang saya sebagai gadis Disney ini," kata Selena, seperti dikutip dari People.

Selena Gomez menjelaskan bahwa memulai karirnya lebih awal, dengan memerankan Alex Russo di Wizards of Waverly Place membuatnya merasa seperti dia harus "menjadi sempurna".

"Itu tugasku untuk menjadi sempurna, Kamu dianggap sebagai sosok yang dipandang anak-anak, dan mereka menganggapnya serius di sana," katanya.

Selena Gomez menjelaskan bahwa pengalamannya sebagai remaja di acara itu mendorongnya untuk menjadi "orang yang menyenangkan".

"Saya pikir saya menghabiskan bertahun-tahun hanya mencoba mengatakan hal yang benar kepada orang-orang demi menjaga diri saya tetap waras," tambahnya.

Dalam wawancara tersebut, penyanyi itu juga berbicara terus terang tentang kesehatan mentalnya dan bagaimana dia belajar memprioritaskan kesejahteraannya.

"Saya tahu saya tidak dapat melanjutkan kecuali saya belajar untuk mendengarkan tubuh dan pikiran saya ketika saya benar-benar membutuhkan bantuan," katanya.

Baca Juga: 9 Fakta Unik Papeda Papua Dari Jungle Chef Charles Toto, Mampu Lenyapkan Flek di Paru-Paru

Baca Juga: Jadwal Acara TransTV Rabu 10 Maret 2021 : Bioskop TransTV Point Break dan Transendence

Selena menyatakan dirinya pernah mengalami ganguan kesehatan mental hingga dirinya harus menjalani terapi kesehatan mental.

"Setelah saya berhenti, dan menerima kerentanan saya, dan memutuskan untuk berbagi cerita saya dengan orang-orang saat itulah saya merasa bebas," tambahnya.

Bagian dari upaya penyembuhan untuk Selena Gomez adalah dengan menghapus media sosial dari ponselnya.

"Saya bangun pada suatu pagi dan melihat Instagram, seperti setiap orang lainnya, dan saya selesai, Saya lelah membaca hal-hal yang mengerikan. Saya lelah melihat kehidupan orang lain. Setelah keputusan itu, itu adalah kebebasan instan. Hidup saya di depan saya adalah hidup saya, dan saya hadir, dan saya sangat bahagia. tentang itu," kata Selene Gomez. ***

Editor: Chandra Adi N

Sumber: People

Tags

Terkini

Terpopuler