Muhammadiyah Terima Kunjungan Menhan Prabowo Subianto di Kampus UAD

- 15 Juli 2023, 07:25 WIB
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir menerima kunjungan Menhan RI, Prabowo Subianto di Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada, Jumat (14/7).
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir menerima kunjungan Menhan RI, Prabowo Subianto di Kampus 4 Universitas Ahmad Dahlan (UAD) pada, Jumat (14/7). /Dok. Muhammadiyah/

Lebih-lebih di bidang pendidikan dan kesehatan, Muhammadiyah sulit ditandingi. Terdapat ribuan sekolah, ratusan rumah sakit, ratusan perguruan tinggi dan ribuan Taman kanak-kanak yang dikelola Persyarikatan Muhammadiyah.

“Saya kira kami dari komunitas pertahanan merasa sangat berkepentingan untuk menjalin suatu kerja sama yang erat. Sehingga tadi kami minta dukungan dari perguruan tinggi Muhammadiyah,” ucapnya.

Pada kesempatan ini Prabowo secara khusus juga meminta para ahli dari Muhammadiyah untuk menjadi tenaga ahli di Kemenhan. Dia berharap pertemuan ini akan ada tindak lanjut untuk pengembangan Hankam.

Baca Juga: Berkontribusi Pada UKM Dan Koperasi, Wagub DIY Diusulkan Terima Satyalancana Pembangunan

Haedar Nashir menerima Prabowo Subianto di Gedung Utama Kampus 4 UAD lantai 10 secara tertutup mulai pukul 13.33 WIB sampai 14.38 WIB. Rombongan kemudian melanjutkan kunjungan ke Laboratorium CIRNOV UAD di lantai 9 di gedung yang sama.

Dalam kunjungan tersebut Ketua Umum, Haedar Nashir didampingi Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, dan Rektor UAD Muchlas MT.

Sementara itu, Menhan RI didampingi oleh Letjen TNI (purn) Sjafrie Sjamsoeddin Staf Khusus Menhan Bidang Manajemen Pertahanan.***

Halaman:

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah