Sultan Wacanakan Lockdown Total, DPRD DIY Beri Dukungan

- 18 Juni 2021, 23:53 WIB
Ilustrasi lockdown.
Ilustrasi lockdown. / Freepik

PORTAL JOGJA – Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X Hari Jum’at 18 Juni 2021 melontarkan wacara pemberlakukan lockdown total di wilayah DIY. Hal itu didasari oleh lonjakan kasus di DIY yang telah berlangsung hampir 10 hari.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPRD DIY Nuryadi, menyatakan mendukung gagasan Gubernur DIY tersebut. Dilansir dari laman DPRD DIY, Nuryadi melalui pesan singkatnya menyoroti kondisi pandemi sesudah lebaran sangat memperihatinkan.

Angka penularan Covid-19 di DIY dalam 2 hari terakhir sudah diatas 500 orang. Nurhadi menyebutkan, antisipasinya adalah wilayah harus terdapat pembatasan. Daripada kondisi DIY semakin tidak terkendali, maka Ketua DPRD itu pun mendukung gagasan lockdown yang dilontarkan Gubernur DIY.

Baca Juga: Daftar Lokasi Penyedia Tes GeNose untuk Deteksi Covid-19 di Kota Yogyakarta

Sementara itu Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana mengungkapkan keprihatinannya dengan adanya  penambahan kasus Covid-19 yang sangat banyak pada akhir pekan ini.  Bahkan mencapai lebih dari 500 orang.

“Kita tidak bisa menyalahkan siapapun dan tidak perlu pula saling menyalahkan. Yang harus kita lakukan adalah melakukan penanganan serta pencegahan yang semaksimal mungkin untuk mencegah dampak yang lebih besar” lata Huda Tri Yudiana.

Kondisi rumah sakit dimana pemakaian bed telah mencapai 70% bahkan dibeberapa rumah sakit Unit Gawat Daruratnya sudah kian memprihatinkan. Hal ini menyebabkan warga yang terpapar virus Covid-19 tidak mendapatkan penanganan yang maksimal.

Baca Juga: Daftar Lokasi Penyedia Tes GeNose untuk Deteksi Covid-19 di Kota Yogyakarta

Sistem Kesehatan yang kolaps dan beban tenaga Kesehatan yang semakin berat membuat keadaan semakin kritis. “Melihat dari kenyataan yang ada wacana lockdown di Yogyakarta ini sebenarnya adalah pemikiran yang logis ketika kita tidak mampu lagi mencegah laju penularan virus Covid-19 ini,” ungkapnya. ***

Editor: Siti Baruni

Sumber: DPRD DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x