Warga Sleman Tewas Tersengat Listrik Saat Perbaiki Pompa Air dan Terjatuh ke Dalam Sumur

- 15 Juni 2021, 19:06 WIB
Basrnas Yogyakarta melakukan evakuasi warga Sleman tewas terjatuh ke dalam sumur usai tersengat listrik
Basrnas Yogyakarta melakukan evakuasi warga Sleman tewas terjatuh ke dalam sumur usai tersengat listrik /Bagus Kurniawan/Humas Basarnas Yogyakarta

PORTAL JOGJA - Seorang warga Sleman Provinsi DI Yogyakarta tewas tersengat airan listrik saat memperbaiki pompa air kemudan terjatuh ke dalam sumur.

Korban adalah Wisnu Sunaryadi (45), warga Gamping Kidul RT 001/018 Dusun Ambarketawang, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman.

Peristiwa itu terjadi Selasa 15 Juni 2021 sore. Saat tu korban tengah memperbaiki pompa air yang rusak milik tetatngganya.

Korban diperkirakan korban tersengat listrik dan kemudian jatuh ke dalam sumur dengan kedalaman sekitar 15 meter.

Baca Juga: 2 Pemancing di Sungai Progo Terjebak Banjir, Diselematkan Tim Basarnas Yogyakarta

Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta, L.Wahyu Efendi, mengatakan, petugas siaga menerima laporan dari Deny anggota TRC Gamping yang memberitahukan satu orang terjebur sumur di Gamping Kabupaten Sleman.

Saat memperbaiki pompa air milik tetangga, korban tersengat listrik pompa air dan langsung terjatuh ke dalam sumur. Korban jatuh ke dalam sumur dengan kedalaman kurang lebih 15 meter.
Tim Basarnas Yogyakarta langsung datang ke lokasi kejadian dengan dilengkapi peralatan vertikal rescue dan peralatan ektrikasi.

"Evakuasi korban dari dalam sumur sekitar 30 menit kemudian, proses evakuasi korban berhasil di evakuasi oleh Tim SAR Gabungan dalam kondisi sudah meninggal dunia," kata Wahyu.

"Korban langsung di bawa ke RS PKU Muhammadiyah, Gamping, untuk autopsi," katanya. ***

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah