Indonesia Datangkan Pesawat Tempur Rafale dan F-15 Eagle, Peta Geo Australia dan China Bagaimana?

- 19 Februari 2022, 08:12 WIB
Jet tempur Rafale. Indonesia Datangkan Pesawat Tempur Rafale dan F-15 Eagle, Peta Geo Australia dan China Bagaimana?
Jet tempur Rafale. Indonesia Datangkan Pesawat Tempur Rafale dan F-15 Eagle, Peta Geo Australia dan China Bagaimana? /deccanherald.com

"Dari hal-hal tersebut di atas, tidak sulit untuk melihat bahwa pembelian pesawat tempur Rafale Prancis oleh Indonesia kemungkinan besar merupakan tanggapan atas bergabungnya Australia dengan kelompok Anglo-Amerika, karena Indonesia secara pribadi telah merasakan potensi ancaman pembangunan kapal selam nuklir atas dasar menjaga persahabatan relatif dengan China," beber media China 163.com, Kamis 17 Februari 2022.

Beijing juga siap menawarkan alutsistanya kepada Indonesia apabila negeri itu membutuhkannya untuk melawan Australia.

"Beberapa analis percaya bahwa begitu Indonesia dan Australia terjebak dalam perlombaan senjata, kemungkinan besar Indonesia akan terus memasok senjata dari Prancis, dan (kemungkinan) China, sebagai mitra sahabat dan negara tetangga, adalah pilihan pertama Indonesia untuk pembelian senjata," lapor 163.com.

Tapi anggapan China ini terbantahkan dari laporan Lowy Institute pada 15 Februari 2022.

Baca Juga: Jadwal Liga 1: Persiraja vs Persebaya dan Persija vs Persik Kediri, Indosiar Sabtu 19 Februari 2022

Menurut Lowy Institute, Australia saat ini tengah melakukan berbagai cara menggaet simpati Indonesia agar mau berpihak kepadanya.

"Australia seharusnya melihat lebih dekat ke rumah, ke satu negara yang berbagi geografi strategis Australia dan yang dapat bertindak sebagai mitra dan pelindung kekuatan besar (Indonesia)," papar Lowy Institute.

Karena Indonesia bisa menghalangi niatan China menyerang Australia.

"Setiap ancaman keamanan ke Australia yang berasal dari China harus melalui Indonesia, yang berarti Jakarta harus menjadi fokus diplomasi keamanannya," jelas Lowy.

Apalagi langkah Indonesia membeli Rafale dianggap brilian.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Zona Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah