Anies Baswedan Resmi Dicalonkan PKB Sebagai Bacagub Menuju Pilkada DKI

- 14 Juni 2024, 23:37 WIB
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima rekomendasi sebagai bakal calon gubernur dari PKB Jakarta di Kantor DPW PKB, Jakarta, Kamis 13 Juni 2024.
Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerima rekomendasi sebagai bakal calon gubernur dari PKB Jakarta di Kantor DPW PKB, Jakarta, Kamis 13 Juni 2024. /ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi./

PORTAL JOGJA - Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 yakni Anies Baswedan resmi dicalonkan sebagai bakal calon gubernur (Bacagub) di Pilkada DKI Jakarta 2024 oleh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKB DKI Jakarta. Hal ini setelah mendengar aspirasi dari tingkat ranting, DPC sampai DPW dan hasil verifikasi dari desk Pilkada DKI.

"Maka PKB DKI Jakarta memutuskan Anies Baswedan menjadi calon tunggal untuk Bacagub periode 2024-2029," ucap Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas saat jumpa pers di DPW PKB DKI, Pulogadung, Jakarta Timur pada Rabu 12 Juni 2024 sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Mendengar hal tersebut, Anies Baswedan mengucapkan terima kasih untuk amanah lima tahun ke depan tersebut. Salah satu calon Presiden pada kontestasi Pilpres 2024 ini berharap lebih banyak lagi pihak yang bergabung dengan apa yang dimulai oleh PKB.

Baca Juga: Masuk opsi PDIP utuk Calon Gubernur Jakarta, Anies Merasa Terhormat

“Amanat ini besar insya-Allah tidak berat, karena perjalanan ini kita lalui bersama, PKB DKI yang memulai mendobrak dan mudah-mudahan akan banyak lagi yang bergabung,” kata Anies ketika mengunjungi Kantor DPW PKB DKI Jakarta, pada Kamis 13 Juni 2024.

Mantan Menteri Pendidikan ini juga menyebut bahwa pihaknya menerima segala masukan aspirasi dari berbagai kelompok masyarakat tentang kesulitan di Jakarta. Sekaligus harapan untuk mengembalikan Jakarta menjadi rumah bagi semua. Jakarta memerlukan pemimpin yang mampu menjadikan kota itu jadi kota untuk semua, yang melindungi mereka yang lemah dan terpinggirkan.

Pada kesempatan tersebut, Hasbiallah Ilyas akhirnya membuka alasan mengapa Partai Kebangkitan Bangsa tersebut mengusung Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta ke depan. Menurutnya, Jakarta membutuhkan sosok seperti mantan Rektor Paramadina itu.

Baca Juga: Ditinggal Partai Pendukung, Anies Baswedan Optimis Gerakan Perubahan Tetap Jalan

“Kenapa PKB mengusung Pak Anies? Karena PKB beranggapan bahwa Anies adalah PKB dan sebaliknya. Kedua, Jakarta butuh sosok beliau,” kata Hasbi.

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah