Menkeu Sri Mulyani Mundur dari Kabinet, Benarkah Itu?

- 18 Januari 2024, 18:05 WIB
Sri Mulyani yang diisukan mundur dari jabatan Menteri Keuangan (Menkeu)
Sri Mulyani yang diisukan mundur dari jabatan Menteri Keuangan (Menkeu) /Instagram/@smindrawati

PORTAL JOGJA - Isu mengenai akan mundurnya Menteri Keuangan Sri Mulyani dari kabinet menjadi perbincangan khalayak ramai. Dugaan ini dihembuskan oleh senior Faisal Basri pada wawancara khusus pada salah satu stasiun televisi nasiona, 17 januari 2024 lalu. Ia menyatakan Sri Mulyani sebagai menteri yang secara moral paling siap untuk mundur dari kabinet.

Faisal menyebut pula bahwa Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono siap mundur dari kabinet. Demikian juga menteri dari kalangan teknokrat atau yang bukan berasal dari partai. Ini terkait karena isu dukungan Presiden dalam Pilpres 2024.

Isu ini akhirnya sampai ke istana. Melalui Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana, didapatkan jawaban bahwa semua menteri di Kabinet Indonesia Maju tetap solid membantu Presiden Joko Widodo dalam keberlangsungan penyelenggaraan pemerintahan sampai dengan akhir masa jabatannya pada tahun ini.

Baca Juga: Kontrak Kerja Shin Tae yong di Timnas, Tergantung Review Piala Asia

"Seluruh menteri Kabinet Indonesia Maju tetap kompak dan solid membantu Presiden untuk memimpin penyelenggaraan pemerintahan sampai akhir masa jabatannya," ucap Ari dalam pesan singkat kepada wartawan di Jakarta pada Kamis 18 januari 2024 sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Ari meminta agar awak media menanyakan saja pada pihak yang sengaja menghembuskan prasangka adanya menteri yang siap mundur dari kabinet atau yang tidak nyaman dalam pemerintahan.

Senada dengan pernyataan dari istana, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan meminta semua pihak untuk tidak melemparkan isu soal Menkeu RI akan mundur dari kabinet. Zulhas menganalisa bahwa kabar itu sengaja dibuat pihak tertentu guna menjatuhkan lawan politik mendekati hari pencoblosan pilpres 14 Febuari 2024.

Baca Juga: Kampanye Hari ke-52, Anies di Jakarta serta Ganjar di Jawa tengah

"Lho, jangan suka bikin isu," kata Zulhas selesai rapat terbatas dengan Presiden di Istana Kepresidenan Jakarta hari ini.

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x