Ridwan Kamil Kabarkan, Pencarian Eril Terus Dilakukan : Semoga Allah Memudahkan Ikhtiar

- 31 Mei 2022, 04:40 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memohon doa untuk proses pencarian sang anak, Eril di sungai Aare Bern, Swiss.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memohon doa untuk proses pencarian sang anak, Eril di sungai Aare Bern, Swiss. /Kolase foto Instagram/@ridwankamil./

PORTAL JOGJA – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk pertama kalinya mengunggah kabar melalui media sosial sejak putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz dinyatakan hilang.

Dalam unggahannya tersebut, Ridwan Kamil menyampaikan kabar bahwa pencarian atas putranya yang hanyut saat berenang di Sungai Aare di Bern Swiss pekan lalu, terus dilakukan.

“Mohon doanya, pencarian ananda Eril masih terus dilakukan. Semoga Allah SWT memudahkan ikhtiar ini. Aamiin YRA,” begitu tulisan yang diunggah Ridwan Kamil melalui akun media sosialnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ingatkan Kembali Pentingnya Vaksinasi: Jangan Pilih-Pilih Vaksin, Semua Sama

Tak lupa Ridwan Kamil juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendoakan sang putra agar segera ditemukan.

“Terima kasih dari kami sekeluarga kepada semua yang sudah ikhlas mendoakan dan melaksanakan doa bersama. Semoga Allah membalas ketulusan hati anda semua. Jazakallah,” kata ayah dua anak tersebut.

Sejumlah pesohor dan tokoh tanah air pun menuliskan dukungan dan doa menanggapi unggahan Ridwan Kamil. Diantaranya adalah mantan Menteri ESDM yang juga pernah menjabat sebagai Direktur KAI, Ignasius Jonan.

Baca Juga: Enam Arahan Jokowi Terkait Pemilu 2024, Salah Satunya Kampanya Dipersingkat agar Efisien

“Sangat prihatin,” ujar Ignasius Jonan di kolom komentar. Sementara artis penyanyi yang kini menjabat sebagai Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan, juga turut mendoakan pencarian Eril dari tanah suci Mekkah.

“Doa saya terus terpanjat dari tanah suci mekah.. semoga a Eril segera ditemukan dalam keadaan selamat. Amin ya Rabb. Sing kiat @ridwankamil teh @ataliapr,” komentar Sahrul Gunawan yang tengah menjalani ibadah umroh tersebut.***

Editor: Siti Baruni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x