Kasus Harian Kembali Melonjak, Kasus Kematian Juga Bertambah

- 22 Juli 2021, 19:17 WIB
Kasus baru Covid-19 Indonesia kembali melonjak.
Kasus baru Covid-19 Indonesia kembali melonjak. /Freepik

PORTAL JOGJA – Penurunan kasus harian Covid-19 di Indonesia terjadi hanya  terjadi beberapa hari. Hari ini kasus harian Covid-19 di Indonesia kembali melonjak. 

Data dari BNPB menunjukkan, hari ini Kamis 22 Juli 2021 kasus baru positif Covid-19 sebanyak 49.509 kasus. Padahal kemarin angka kasus baru Covid-19 ‘hanya’ 33.772 atau melonjak hingga 15.737 kasus.

Yang memprihatinkan, kasus meninggal karena Covid-19 juga semakin bertambah. Jika kemarin sudah naik menjadi 1.383 kasus, maka dalam waktu 24 jam berikutnya bertambah sebanyak 1.449 atau 63 kasus lebih banyak.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK Kementerian Kominfo Resmi Diperpanjang, Simak Jadwal Pelaksanaan Seleksi!

Sementara kasus sembuh hari ini sedikit mengalami kenaikan dengan 36.370 kasus atau lebih tinggi 3.483 dibanding hari sebelumnya yang mencatat kasus sembuh sebanyak 32.887 kasus.

Kasus baru positif Covid-19 terbanyak berasal dari Jawa Barat dengan 10.499 kasus. Sementara di Jakarta hari ini tercatat 7.058 kasus dan Jawa Timur terdapat 6.625 kasus baru.

Provinsi di luar Pulau Jawa yang melaporkan angka di atas 1.000 kasus yaitu Kalimantan Timur dengan 1.952 kasus, Bali dengan 1250 kasus dan  Sumatera Utara dengan 1.235 kasus,

Sementara provinsi dengan kasus sembuh terbanyak adalah DKI Jakarta dengan 10.631 kasus, Jawa Barat dengan 7.288 kasus dan Jawa Tengah dengan 6.115 kasus sembuh.

Baca Juga: Kemhan Adakan 6 Unit Pesawat Tempur Dari Korea, Akui Untuk Menyiapkan Penerbang Tempur Yang Andal

Provinsi Jawa Tengah hari ini melaporkan kasus kematian karena Covid-19 terbanyak dengan 402 kasus, Jawa Timur 270 kasus dan DKI Jakarta 194 kasus meninggal.

Halaman:

Editor: Siti Baruni

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x