Cerita Risma Dihubungi Menteri Pratikno Segera ke Jakarta, Dipanggil Presiden Jadi Mensos

- 23 Desember 2020, 18:17 WIB
MENTERI Sosial, Rismaharini saat serah terima jabatan dari Plt Menteri Sosial Muhadjir Effendy di Kementerian Sosial Jakarta, Rabu, 23 Desember 2020.
MENTERI Sosial, Rismaharini saat serah terima jabatan dari Plt Menteri Sosial Muhadjir Effendy di Kementerian Sosial Jakarta, Rabu, 23 Desember 2020. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol

PORTAL JOGJA - Tri Rismaharini dilantik Presiden Joko Widodo menjadi menteri sosial menggantikan Juliari Batubara, Rabu 23 Desember 2020.

Namun sebelumnya Risma mengaku dihubungi Menteri Sekretaris Negara (mensesneg) Pratikno pada hari Senin (21/12) sore.

Menteri Sosial Tri Rismaharini mengaku baru diberitahu akan masuk ke Kabinet Indonesia Maju dua hari sebelum dilantik.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta : Bukti yang Al Bawa Rusak, Bagaimana Kelanjutannya?

Baca Juga: Tiga Kawan Lama Reuni di Kabinet, Erick Thohir : Dulu Nongkrong Bareng, Sekarang Bantu Presiden

Pratikno waktu itu memberitahukan agar Rsima segera ke Jakarta karena dipanggil Presiden. Ia pun kemudian bergegas mempersiapkan segera ke Jakarta.

"Jadi saya dihubungi Pak Mensesneg Senin (21/12), Senin siang sekitar jam 3, kemudian disampaikan, 'Bu Risma besok diminta ke Istana' jadi Selasanya saya sudah di Jakarta," kata Risma di Istana Negara Jakarta, Rabu 23 Desember 2020 dikutip Portal Jogja dari ANTARA.

Saat pelantikan, Risma mengenakan kebaya merah terang, jilbab merah warna senada serta kain batik merah. Tidak ketinggalan ia juga mengenakan masker merah hati dan "face shield"

Baca Juga: Gereja Katolik di Yogyakarta Terima Pemudik yang Ingin Beribadah Natal, Namun Ada Syaratnya

Setelah dilantik Rsma juga mendapatkan arahan dari Presiden oko Widodo terkait jabatan sebagai menteri sosial.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x