Pemerintah Siapkan 32 Juta Dosis Vaksi Gratis, 75 Juta Dosis Vaksin Mandiri, Ini Info Harganya

- 11 Desember 2020, 00:20 WIB
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Airlangga Hartarto.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Airlangga Hartarto. /Dok. KPCPEN/

PORTAL JOGJA – Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah telah menyiapkan 32 juta dosis vaksin Covid-19 gratis. Sebanyak 75 juta dosis vaksin berbayar.

Vaksinasi Covid-19 dibagi menjadi dua skema, gratis dan mandiri atau berbayar. Rencananya, vaksin akan diberikan secara bertahap mulai akhir tahun ini.

Airlangga Hartarto menjelaskan, pemerintah telah menyiapkan vaksin untuk sekitar 65 persen dari total penduduk Indonesia.

Baca Juga: Menlu Retno: Tugas Pasukan Indonesia di PBB Bertambah Kompleks, Ikut Tangani Pandemi Covid-19

“Sebanyak 32 juta dosis disiapkan untuk yang menerima bantuan iuran BPJS yang tidak memiliki komorbid dan berusia antara 18-59 tahun dan disesuaikan dengan yang mengikuti uji klinis,” kata Airlangga dalam keterangan tertulis, Kamis 10 Desember 2020.

Sebagaimana diberitakan semarangku.com dari artikel berjudul "Daftar Harga Vaksin Covid-19, Sebanyak 75 Juta Dosis Siap Dijual".

Untuk vaksin mandiri kata Airlangga nantinya akan diakses melalui sektor industri padat karya. Perusahaan bisa membeli atau menyediakan vaksin untuk karyawan. Vaksin mandiri bisa didapat salah satunya melalui BPJS Ketenagakerjaan.

“Tentunya nanti akan kami dorong lebih luas lagi bagi penerima vaksin. Hal ini harus dilakukan secara bertahap melihat efektivitasnya,” kata Airlangga.

Baca Juga: Moeldoko Dengarkan Keluhan Keluarga Korban Dugaan Pelanggaran HAM masa lal, Kami Bekerja Lebih Keras

Airlangga menuturkan, pemerintah sudah melakukan pembicaraan dengan produser vaksin yang lain seperti CORVAX, GAVI, Pfizer, AstraZeneca serta Novavax. Selain itu, pemerintah juga telah mengembangkan Vaksin Merah Putih di Bio Farma.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: Semarangku (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah