Hujan Disertai Angin Kencang Berpotensi Terjadi di Sebagian Indonesia, Yogyakarta Cerah Berawan

24 Maret 2021, 08:37 WIB
BMKG /

PORTAL JOGJA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). merilis prakiraan cuaca hari ini Rabu 24 Maret 2021. Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi terjadi di sebagian wilayah Indonesia.

Sementara itu khusus wilayah DI Yogyakarta cuaca hari ini Rabu 24 Maret 2021 cerah-berawan. Hujan ringan berpotensi terjadi di wilayah Selman.

Dilansir ANTARA hari ini Rabu 24 Maret 2021, BMKG menyampaikan peringatan dini mengenai potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang di Pulau Kalimantan, Sumatera, Sulawesi, Jawa, dan Papua.

Baca Juga: Ada Ryan Delon, Miniseri Miss Blackout, dan Jodoh Gue Sefrekuensi No Debat, di Jadwal Acara TV SCTV Rabu ini

Baca Juga: Persiraja Banda Aceh, Persita Tangerang, Persib, Bali United di Jadwal Acara TV Indosiar, Rabu, 24 Maret 2021

Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang berpotensi meliputi wilayah Provinsi Aceh, Bali, Bangka Belitung, DKI Jakarta, Gorontalo, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara.

Wilayah Provinsi Lampung, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua, Papua Barat, Riau, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara juga menghadapi potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Di wilayah DKI Jakarta, hujan berpotensi terjadi pada sore hingga malam hari di Jakarta Selatan dan Timur.

Baca Juga: Sara Fajira dan Ikatan Cinta Episode 214 ada di Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini, Rabu, 24 Maret 2021

Baca Juga: Jamie Foxx Akan Berperan Sebagai Mike Tyson dalam Sebuah Film Serial TV Biografi

Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto mengimbau masyarakat mewaspadai potensi cuaca ekstrem pada periode peralihan dari musim penghujan ke musim kemarau.

Menurut dia, fenomena cuaca ekstrem seperti hujan lebat berdurasi singkat disertai kilat/petir, angin kencang, puting beliung, dan hujan es biasa terjadi pada masa peralihan musim.

Khusus wilayah Yogyakarta BMKG memprakirakan cuaca di wilayah Yogyakarta berawan sepanjang siang hari. Diperkirakan cuaca akan cerah berawan di malam hari.

Baca Juga: Jamie Foxx Akan Berperan Sebagai Mike Tyson dalam Sebuah Film Serial TV Biografi

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Rabu 24 Maret 2021 : Ada Jazirah Islam, Jejak Petualang dan Mata Najwa

Kota Yogyakarta berawan siang hari berawan dan cerah berawan pada malam hari dengan suhu berkisar 23-31 derajat celcius.

Bantul diprediksi cerah berawan saat sore hari dan cerah berawan pada malam hari dengan suhu berkisar 23-32 derajat celcius. Sleman hujan ringan siang hari serta hujan ringan pada malam hari dengan suhu berkisar 23-31 derajat celcius.***

Editor: Bagus Kurniawan

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler