Catat! Ini 6 Perbedaan Karakter Orang Sukses dan Tidak Sukses

15 Februari 2021, 08:12 WIB
Ilustrasi. /- Foto : Pixabay/

PORTAL JOGJA - Sukses itu bukan nasib yang bisa didapat secara instan. Selalu ada perjuangan dan keringat jika ingin mencapai kesuksesan.

Selain itu, karakter yang Anda miliki juga bakal mempengaruhi apakah Anda bisa menjadi sukses atau tidak.

Berikut Portal Jogja jabarkan perbedaan karakter orang sukses dan orang tidak sukses dikutip dari Great Big Minds.

1. Orang sukses menunjukkan rasa syukur dan tidak segan memuji orang lain.

Mindsetnya positif, maka tak heran jika mereka tak pernah terintimidasi oleh kesuksesan orang lain.

Sedangkan orang tidak sukses suka mengkritik orang lain tanpa ada dasar. Berfokus pada keburukan seseorang, memilik aura negatif dan tak bisa mengapresisasi hal kecil yang sudah di dapat dalam hidup.

2. Orang berpotensi sukses selalu mau belajar.

Sedangkan orang berpotensi gagal merasa sudah pintar. Ini merupakan salah satu perbedaan yang paling mencolok.

Disaat orang sukses berpikir terbuka dan menyerap informasi seperti spons, orang tidak sukses justru mementalkan semua informasi seperti tembok. Maka tak heran, orang seperti ini berpikiran sempit karena merasa sudah pintar.

3. Orang sukses hidup untuk hari ini dan selalu improve supaya bisa lebih baik.

Fokus pada hari ini, hal ini membuat mereka bisa memaksimalkan waktu, pikiran, dan tenaga untuk menghasilkan masa depan terbaik.

Orang tidak sukses hidup di masa lalu dan selalu berada di hati itu-itu saja. Sibuk berargumen pada diri sendiri, "seandainya aku dulu.." yang membuat mereka tidak bisa menatap masa depan.

4. Orang sukses berani mengambil tanggung jawab ketika berbuat kesalahan.

Mereka memiliki karakter yang tangguh dan selalu siap bertanggung jawab terhadap kesalahan yang pernah diperbuatnya.

Orang Tidak sukses lebih suka menyalahkan orang lain. Mereka takut jika mengakui kesalahan dan bertanggung jawab bisa mencederai imej mereka.

5. Orang sukses lebih suka mendiskusikan ide dan bekerja secara nyata.

Mereka takkan membiarkan ide yang menurut mereka bagus tersia-siakan begitu saja. Orang tidak sukses sibuk menggosipkan orang lain dan tidak mau susah payah untuk mencapai hasil akhir. Tipikal orang yang hanya mau enaknya saja dan selalu ingin hasil yang instan tanpa kerja keras.

6. Orang sukses selalu berani akan adanya perubahan.

Dengan adanya perubahan, artinya mereka selalu bisa belajar dan terus mengasah skill. Orang tidak sukses takut perubahan dan takut ambil risiko. Mereka lebih suka (terjebak) di zona nyaman yang membuat mereka tidak pernah berkembang. ***

Editor: Siti Baruni

Sumber: Great Big Minds

Tags

Terkini

Terpopuler