Verrell Bramasta Pamer Rambut Baru Hasil Transplantasi di Turki

- 18 Juni 2024, 07:36 WIB
Rayakan Idul Adha, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal  pamerkan rambut baru hasil transplantasi di Turki.
Rayakan Idul Adha, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal pamerkan rambut baru hasil transplantasi di Turki. /Instagram/@bramastavrl

PORTAL JOGJA – Idul Adha dipilih artis peran Verrell Bramasta untuk memamerkan rambut barunya. Ya, ia baru saja menjalani transplantasi rambut bersama adik laki-lakinya Athalla Naufal dan juga sang papa Ivan Fadilla Soejoko.

“Idul Adha pertama kali dengan rambut baru. Selamat berlibur semuanya.. ,” tulis Verrell memberi caption foto yang diunggah melalui akun Instagramnya. Verrell mengunggah beberapa foto bersama keluarga tercinta, sang mama Vena Melinda, Athalla Naufal dan juga si bungsi Vania.

Perihal transpantasi rambut yang ia jalani, menurut Verrel bermula dari kondisi yang ia sebut sebagai Receding Hairline sejak tahun 2020 lalu. Receding Hairline adalah kondisi garis rambut yang semakin mundur atau kebelakang dan tidak rata.

Baca Juga: Sinopsis Film Takers, Misi Terakhir Perampokan yang Penuh Ketegangan

“Dari tahun 2020, semenjak saya syuting sinetron Putri Untuk Pangeran saya mulai mengalami yang namanya Receding hairline,” ungkap Verrell. Ia menduga, kondisi itu disebabkan karena seringnya menggunakan hair product seperti gel, wax, dan hairspray untuk peran "Pangeran" tersebut.

Keputusan Verrell untuk menjalani transplantasi rambut tak serta merta diambil. Ia butuh waktu untuk mempertimbangkan, termasuk segi kehalalan transplantasi rambut. Ia pun mencari informasi terkait hal itu.

“Setelah pertimbangan cukup lama, akhirnya saya memutuskan untuk melakukan hair transplant, dan ini halal dalam Islam, menurut banyak ulama juga seperti itu,” ungkap Verrel. Kehalalan tersebut karena rambut yang dipasangkan adalah rambut dirinya sendiri. 

Baca Juga: Kraton Yogyakarta Kembali Gelar Garebeg Besar Jimawal 1957 / 2024 Masehi

Setelah cukup yakin, Verrel pun akhirnya memutuskan untuk menjalani transplantasi rambut di Turki seperti yang dilakukan beberapa public figure sebelumnya seperti Anang Hermansyah dan Kevin Aprilio.***

Editor: Siti Baruni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah