Mahfud MD Merasa Sering Dicerca Tengku Zulkarnain, Kini Mendoakan Surga

- 10 Mei 2021, 21:06 WIB
Unggahan duka cita terhadap Tengku Zulkarnaindari Mahfud MD/Twitter
Unggahan duka cita terhadap Tengku Zulkarnaindari Mahfud MD/Twitter /

“Pengacara HRS dilarang masuk ke Ruang Sidang, dan 3 menit langsung lenyap di ig beliau. Zaman kemarin Amrozi dkk bom Bali Pengacaranya boleh Kasus Narkoba kakap, boleh. Ini kasus Kerumunan TIDAK BOLEH. Apa betul Malekat bisa Jadi Iblis? @mohmahfudmd,” cuitnya 23 Maret 2021 lalu.

“Saya sering merasa dicerca tanpa alasan yang tepat oleh almarhum tapi saya diam karena saya tahu almarhum merasa sedang berjuang,” tulis Mahfud MD setelah mendapat kabar bahwa seterunya itu telah meninggal dunia.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Tengku Zulkarnain Meninggal Dunia Akibat Covid-19, Cuitan Terakhir 2 Mei 2021

“Selamat jalan menghadap Sang Khaliq, Tengku Zulkarnaen. Baru saja ada berita beliau wafat, saya sudah rindu lagi kepadanya. Semoga Allah mengampuni dan memberi surga-Nya,” lanjut Mahfud MD.

Selain Mahfud MD, tokoh nasional lainnya turut menyatakan duka cita, seperti Hidayat Nur Wahid.

“Semoga Allah karuniakan husnul khotimah dan syahadah , Lahu alFatihah,” cuit politikus PKS ini.

“Senin, malam 29 Ramadan 1442H / 10 Mei 2021. Jam 18.25, Guru kita al-Mukarram Ust Tengku Zulkarnain sudah mendahului kita. Selama aku mengenal engkau, kesan ku, tak ada takut dalam dirimu. Takutmu engkau habiskan hanya untuk Allah,” tulis UAS, Ustad Abdul Somad melalui akun Twitternya.***

Halaman:

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah