Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Tuai Protes dari Berbagai Tokoh, 'Dihadiri Presiden, Bukan Pelanggaran'

- 4 April 2021, 12:19 WIB
Jokowi di pernikahan Atta dan Aurel
Jokowi di pernikahan Atta dan Aurel /Instagram @attahalilintar

PORTAL JOGJA - Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, dihadiri oleh berbagai tokoh penting negara.

Presiden Jokowi dan Prabowo Subianto turut hadir dan berperan dalam pernikahan artis dan YouTuber kenamaan dari Indonesia ini.

Namun, pernikahan yang digelar dan disiarkan secara langsung ini ternyata menuai berbagai komentar pedas dari banyak tokoh

Baca Juga: Mewahnya Souvenir Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Sangat Cocok Untuk Masa Pandemi

Salah satunya yakni dari dr. Andi Khomeini Takdir yang nampak kesal dengan apa yang telah dilakukan oleh para pemimpin negara.

Melalui akun Twitter pribadinya pada 4 April 2021, dr. Andi Khomeini mengatakan bahwa ia sudah gagal.

Pesan prokes yang dia usahakan selama ini kalah dengan efek contoh dari youtuber dengan subscriber terbanyak di Indonesia ini.

Baca Juga: Jokowi dan Prabowo Jadi Saksi Akad Nikah Atta Aurel, Sah!

"Ya impact pesan prokes dari gua yang 200k follower kalah-lah sama efek contoh dari yutuber 200 juta," cuit dr. Andi Khomeini dikutip portaljogja.com dari akun twitter @dr_koko28.

Halaman:

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x