Rawon Khas Jawa Timur Jadi Sup Terenak se-Asia Versi TasteAtlas

7 Maret 2021, 20:36 WIB
Seporsi rawon yang lezat /instagram/@crystalkedai

PORTAL JOGJA - Indonesia memiliki berbagai jenis olahan makanan khas yang pastinya sangat lezat untuk dinikmati.

Bahkan sebagian olahan makanan khas Indonesia ini juga terkenal hingga ke luar negeri.

Baru-baru ini, salah satu makanan khas Indonesia kembali mendapat pengakuan dunia internasional.

Kali ini masakan khas Jawa Timur yakni Rawon, dinobatkan menjadi sup terenak se-Asia di tahun 2020 versi TasteAtlas.

Baca Juga: Link Drama Korea Gratis, Pecinta Mr Queen Merapat Lagi untuk versi Commentary, Ada Juga Drakor Seru Lainnya

Melansir dari akun Instagram @seasia.co, Minggu 7 Maret 2021 TasteAtlas membuat survei untuk menentukan 12 sup terenak di Asia.

Adapun survei yang dilakukan ini melibatkan 63.402 panelis dan kritikus restoran profesional.

Pada hasil survei yang dilakukan ini, ternyata bukan hanya Rawon saja yang masuk dalam daftar 15 besar.

Setidaknya terdapat tiga makanan khas Indonesia yang masuk dalam kategori sup terenak se-Asia.

Baca Juga: Moeldoko Terpilih Jadi Ketum Partai Demokrat Versi KLB, Ini Respons Pakar Yunarto Wijaya dan Ketua DPP Nasdem

Di peringkat pertama yakni Rawon, lalu ada Gulai Cincang khas Sumatera Barat diposisi ketiga dan yang terakhir yakni Sayur Asem diurutan ke-12.

Berikut daftar 12 masakan yang masuk dalam kategori sup terenak di Asia:

1. Beef Black Soup (Rawon), jenis meat soup dari Indonesia
2. Beef Shank Soup (Bulalo), jenis meat soup dari Filipina
3. Gulai Cincang, jenis stew dari Indonesia
4. Penang Laksa, jenis noodle soup dari Malaysia
5. Asam Laksa, jenis noodle soup dari Malaysia
6. Tinola Manok, jenis chicken soup dari Filipina
7. Pork Ribs Tea (Bak Kut Teh), jenis meat soup dari Malaysia
8. Pork stew in Tamarind Broth (Sinigang), jenis veggie soup dari Filipina
9. Curried Noodles (Khao soi), jenis soup dari Thailand
10. Shoyu Ramen, jenis noodle soup dari Jepang
11. Ash Resteh, jenis soup dari Iran
12. Tamarind Soup (Sayur Asem), jenis veggie soup dari Indonesia.

Baca Juga: Ketenaran Tak Membuat Chris Evans Lupa Dunia, Unggah Momen Lucu Bersama Sahabatnya

TasteAtlas merupakan situs berbasis di Kroasia yang berisi konten masakan tradisional, makanan lokal, resep otentik, dan ulasan pakar kuliner.

Situs ini seringkali menyebutkan makanan atau minuman terbaik berdasarkan kategori tertentu. ***

Editor: Andreas Desca Budi Gunawan

Sumber: PMJ News Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler