Real Madrid vs Inter Milan Laga Krusial Dua Tim Besar Eropa 3 November 2020

- 3 November 2020, 17:42 WIB
Big match Real Madrid vs Inter Milan Liga Champion.
Big match Real Madrid vs Inter Milan Liga Champion. //uefa.com

PORTAL JOGJA - Real Madrid akan menghadapi laga krusial melawan Inter Milan dalam matchday ketiga Liga Champions. Laga tersebut akan digelar di markas Los Blancos di Stadion Alfredo Di Stéfano pada hari Rabu 4 November 2020 pukul 03.00 WIB.

Laga ini penting bagi Real Madrid karena tim asuhan Zinedine Zidane ini masih terpuruk di dasar klasemen dengan poin 1. Tidak ada kata lain bagi Madrid selain menang saat menjamu Inter agar berpeluang lolos ke babak selanjutnya.

Inter sebenarnya memiliki situasi yang hampir sama dengan Madrid. Tim asuhan Antonio Conte ini masih menghuni posisi ketiga klasemen dengan poin 2. Inter juga harus menang untuk menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.

Baca Juga: Yasonna Laoly : UU Cipta Kerja Lompatan Besar untuk Memajukan Bagsa

Di atas kertas Real Madrid sebenarnya memiliki catatan positif saat bertemu dengan Inter Milan di ajang kompetisi UEFA. Dari 7 kali pertemuan sebelumnya, Madrid 6 kali menang dan hanya sekali mengalami kekalahan.

Real Madrid juga telah memenangkan 8 dari 9 laga di ajang Liga Champions saat bertemu tim dari Italia. Madrid hanya sekali kalah saat ditundukan Juventus 3-1 dalam babak perempat final Liga Champions musim 2017/2018.

Di kubu tim tamu Inter Milan harus berjuang lebih keras karena memiliki catatan yang kurang memuaskan. Di ajang kompetisi UEFA, Inter Milan kalah 15 kali dari 20 pertandingan saat tandang melawan tim Spanyol.

Sedangkan Di ajang Liga Champions Inter mentatat 8 kali mengalami kekalahan dari 10 pertandingan, dengan hanya menorehkan hasil 1 kali menang dan 1 kali imbang.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akan Anugerahkan Bintang Mahaputera Untuk Gatot Nurmantyo

Di liga domestik Real Madrid tampil konsisten dimana saat ini menduduki posisi kedua klasemen sementara La Liga. Madrid saat ini juga dalam kepercayaan diri tinggi usai membungkam Huesca 4-1.

Halaman:

Editor: Bagus Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah