Terima Bantuan Rp 388 Juta Petani Milenial Caturharjo Targetkan 4 Ton Cabai

- 6 Juni 2023, 16:39 WIB
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, kembali mengukuhkan petani milenial sebanyak 35 di Kalurahan Caturharjo, Kapanewon Sleman pada Selasa (6/6)
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, kembali mengukuhkan petani milenial sebanyak 35 di Kalurahan Caturharjo, Kapanewon Sleman pada Selasa (6/6) /Prokompim/

PORTAL JOGJA - Guna meningkatkan ketahanan pangan di Kabupaten Sleman, Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, kembali mengukuhkan petani milenial pada Selasa (6/6). Kali ini ia mengukuhkan sebanyak 35 petani milenial Kalurahan Caturharjo, Kapanewon Sleman.

Pada acara tersebut, Kustini juga sekaligus melakukan penanaman cabai secara simbolis. Hadir pula pada acara tersebut Kepala Biro Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) DIY, KPH. Yudanegara, Wakil Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY, Hery Sulistio Hermawan dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

Lurah Caturharjo, Agus Sutanto, menjelaskan program petani milenial ini merupakan hasil bantuan Dana Keistimewaan DIY, dengan jumlah bantuan sebanyak 388 juta rupiah.

Baca Juga: Polres Kulonprogo Siagakan Personel di Perbatasan Masuk Yogyakarta Antisipasi Pergerakan Massa

Baca Juga: Mengenal Pesawat WEL-1 RI-X yang Dibuat dari Mesin Motor Harley Davidson Koleksi Museum Dirgantara

Program penanaman cabai petani milenial di Kalurahan Caturharjo ini memakai lahan Tanah Kas Desa (TKD) seluas tiga ribu hektar.

"Target kami kalau hasilnya bagus bisa menghasilkan empat ton cabai. Selain cabai bantuan Dana Keistimewaan juga kita gunakan untuk mengembangkan peternakan kambing," jelasnya.

Kustini mengucapkan terima kasih kepada Pemda DIY yang telah memberikan bantuan Dana Keistimewaan DIY untuk kegiatan petani milenial di Kalurahan Caturharjo. Dengan adanya program ini, ia berharap ketahanan pangan di Kabupaten Sleman, dan DIY pada umumnya bisa meningkat.

"Diharapkan juga kesejahteraan masyarakat di Caturharjo ini meningkat, dan mengurangi angka kemiskinan," kata Kustini.***

Editor: Chandra Adi N


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x